Apa Sih Perbedaan HTTP Dan HTTPS? Ini Penjelasannya

Pernahkah kamu memperhatikan di kolom url browser saat mengunjungi suatu web atau blog?

Biasanya ada dua perbedaan yang sering kamu lihat, yaitu ada web yang menggunakan HTTPS dan ada juga yang menggunakan HTTP?

Pernahkah kamu bertanya apa perbedaan antara keduanya?

Kenapa tidak semua web dan blog yang ada di internet menggunakan salah satunya saja?

Apa kelebihan dan kekurangan web yang menggunakan HTTPS dan HTTP?

Jika kamu penasaran dengan itu semua, silahkan baca penjelasannya dibawah ini.

Baca juga:

1. Pengertian HTTP (HyperText Transfer Protocol)

Tim Berners Lee seorang ilmuan Inggris padaa tahun 1990 menyatakan ā€œHTTP merupakan protocol yang menyediakan komunikasi antara perintah jaringan, yang merupakan jaringan komunikasi antar komputer klien dengan server web.

HTTP merupakan protocol stateless karena menjalankan perintah secara mandiri.

Untuk mengakses sebuah web pada HTTP komputer klien akan melakukan permintaan dengan mengklik alamat.

Sedangkan server akan memproses permintaan berdasarkn kode protocol.

2. Pengertian HTTPS (HyperText Transfer Protocol Secure)

Secara pengertian HTTPS memiliki kesamaan dengan HTTP, namun HTTPS memiliki keunggulan pada secure (keamanan) dibandingkan HTTP.

HTTPS ditemukkan pertamakali oleh Netscape Communication Corp.

HTTPS menggunakan secure socket layer (SSL).

Tingkat keamanan pada HTTPS tergantung dalam cara mengimplementasikannya pada browser web.

HTTPS akan menjaamin pada Server Authentication perambanan yaitu dengan memungkinkan pengguna merasa yakin bahwa sedang berkomunikasi langsung dengan server.

HTTPS juga mampu menjaga rahasia data serta integritas data. HTTPS akan melindungi data website, privasi pengguna, akun bank, maupun akun pengguna website.

HTTPS juga berfungsi menghalau serangan cybercrime seperti peretasan.

HTTPS sangat dibutuhkan ada pada semua website, bukan hanya pada website yang menyimpan data besar seperti toko online atau sosial media tapi juga blog-blog pribadi serta profil perusahaan.

3. Perbedaan HTTP dan HTTPS

Pengertian Website by Androbuntu 2
sumber: pexels.com

Ketika Sobat Androbuntu browsing di internet, terdapat situs yang diawali dengan HTTP atau HTTPS pada URL browser ‘kan?

Tapi, apa kamu tahu perbedaan keduanya?

Berikut beberapa perbedaan HTTP dan HTTPS:

  1. HTTP adalah dasar komunikasi data WWW, Sedangkan HTTPS adalah kombinasi dari HyperText Transfer Protocol dan Secure Socket Layer
  2. HTTP menggunakan port 80, sedangkan HTTPS menggunakan port 443
  3. Data paket pada HTTP tidak terenskripsi. Sedangkan data paket pada HTTPS sudah terenskripsi maka, orang tidak dapat melihat data pada jaringan publik.

Demikian penjelasan tentang HTTP dan HTTPS.

Semoga bermanfaat, salam Androbuntu.

Gabung Channel WhatsApp Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar