Pemilik Bisnis Wajib Coba! Ini 5 Aplikasi Penjualan Terbaik di Indonesia

Saat ini perkembangan teknologi benar-benar sangat mengubah cara kita menjalani kehidupan.

Termasuk salah satunya ialah cara kita berbisnis.

Jauh sebelum adanya teknologi seperti komputer dan ponsel pintar, kita biasa melakukan pencatatan penjualan menggunakan kertas secara manual.

Namun saat ini cara tersebut sudah tidak relevan.

Selain ribet, juga karena tidake fektif lagi.

Namun sebagai gantinya, sudah ada banyak sekali aplikasi penjualan yang akan memudahkan kita.

Nah, saya sudah merangkum 5 diantaranya yang bisa kamu coba gunakan.

Baca juga:

5 Aplikasi Penjualan Terbaik di Indonesia

1. Olsera

Aplikasi Penjualan Terbaik di Indonesia by Androbuntu.com 1
sumber: cloudfront.net

Aplikasi penjualan terbaik yang saya rekomendasikan pertama ialah Olsera.

Mengapa Olsera berada di urutan pertama?

Karena Olsera menerapkan harga yang masuk akal.

Hanya dengan Rp. 125.000,- per bulan, Sobat Androbuntu sudah mendapatkan aplikasi penjualan dengan fitur penuh dan tanpa batasan perangkat.

Jadi dapat digunakan di banyak cabang usaha kamu.

Olsera sangat fleksibel dan dapat digunakan untuk beragam bisnis, mulai dari toko kelontong, restoran, kafe, salon, laundry dan masih banyak lagi.

Aplikasi ini tersedia untuk tiga platform utama, mulai dari Android, iOS hingga Windows.

2. Moka POS

Aplikasi Penjualan Terbaik di Indonesia by Androbuntu.com 2
sumber: mokapos.com

Menurut situs resminya, Moka POS sudah dipercaya oleh lebih dari 20 ribu bisnis di Indonesia.

Mulai dari restoran cepat saji, toko roti, retail, minimarket, barbershop, salon, dan masih banyak lagi.

Dengan Moka POS, kamu hanya perlu menggunakan tablet saja untuk menerima pembayaran dari pelanggan bisnis kamu.

Selain dapat membayar menggunakan uang cash, pelanggan kamu juga bisa membayar menggunakan e-wallet seperti:

  • OVO
  • Gopay
  • Dana
  • Doku
  • Dan lain-lain

Dengan begitu pergerakan bisnis kamu bisa lebih cepat karena dapat menjangkau lebih banyak kalangan.

Moka POS membandrol layanannya sebesar 250 ribu per bulan per outlet.

Jadi jika kamu punya 10 outlet, kamu harus membayar 2,5 juta.

Keunggulannya ialah Sobat Androbuntu bisa memiliki produk tanpa batas jika menggunakan Moka POS.

Jadi dengan harga layanan sebesar itu, cukup worth jika bisnis kamu memang sudah maju.

3. Pawoon

Aplikasi Penjualan Terbaik di Indonesia by Androbuntu.com 3
sumber: winudf.com

Kelebihan Pawoon dibandingkan dengan aplikasi penjualan lainnya ialah dari segi fitur laporan.

Pawoon akan mencatat semua transaksi yang terjadi di bisnis kamu.

Jadi, nantinya kamu bisa melihat data-data penting seperti peningkatan/penurunan omset, jumlah pelanggan baru, dan total barang yang terjual dalam periode tertentu.

Pawoon juga memungkinkan kamu untuk mengirim bukti transaksi ke email pelanggan, atau jika mau mencetaknya menjadi struk.

Sebagai pemilik usaha, kamu bisa mengatur stok barang di setiap cabang hanya melalui satu dashboard admin Pawoon.

Sangat memudahkan bisnis bukan?

Selain menjual software, Pawoon juga menjual hardware seperti tablet dan pencetak struk dalam satu paket.

Jadi kamu tinggal pakai saja dan tidak perlu mencari secara terpisah.

4. EQUIP

Aplikasi Penjualan Terbaik di Indonesia by Androbuntu.com 4
sumber: equiperp.com

EQUIP merupakan aplikasi penjualan berbasis cloud.

Cocok digunakan jika bisnis kamu sudah memiliki banyak cabang.

Dengan begitu, semua data penjualan dapat diakses dengan satu pusat server yang sama.

Lebih mudah dan menghemat waktu.

Yang paling menarik ialah fitur sinkronisasi harga.

Kamu hanya perlu memasukkan harga satu kali, maka semua cabang akan menggunakan harga yang sama.

Semua riwayat penjualan dari semua cabang juga dapat diakses dimana saja dan kapan saja, selama kamu memiliki koneksi internet.

Jika ingin mendapatkan fitur lebih, kamu bisa memanfaatkan modul yang bisa di download langsung dari situs resminya.

Saat Tim Androbuntu mencari informasi harga di situs resmi EQUIP, sepertinya mereka tidak menampilkannya di situs mereka.

Kamu yang ingin membelinya harus menghubungi mereka terlebih dahulu.

5. Soltius

Aplikasi Penjualan Terbaik di Indonesia by Androbuntu.com 5
sumber: soltius.co.id

Soltius merupakan perusahaan yang fokus bergerak di pengembangan perangkat lunak terkait dengan penjualan.

Salah satu softwarenya berfungsi sama dengan empat aplikasi sebelumnya yang sudah pernah saya bahas.

Sudah banyak perusahaan besar yang mempercayakan sistem penjualannya menggunakan Soltius.

Jika Sobat Androbuntu memiliki bisnis dan sedang mencari aplikasi penjualan yang cukup bagus, maka Soltius bisa dicoba.

Mengapa Harus Menggunakan Aplikasi Penjualan?

Jaman sudah semakin canggih, bisnis yang tidak mengikuti perkembangan teknologi akan kalah bersaing.

Termasuk dalam hal pemanfaatan aplikasi penjualan.

Mengapa sih harus menggunakan aplikasi penjualan, kenapa tidak dicatat secara manual saja?

Berikut ini adalah beberapa alasannya:

  • Mencatat secara manual lambat dan memakan waktu, aplikasi dapat melakukannya jauh lebih cepat
  • Informasi penjualan tercatat otomatis dan lebih terperinci dibandingkan dengan catatan manual
  • Lebih mudah mengatur bisnis dari jarak jauh khusus untuk yang sudah punya banyak cabang
  • Lebih praktis

Kesimpulan

Nah itu dia tadi beberapa aplikasi penjualan terbaik yang bisa kamu gunakan.

Semuanya tersedia untuk Android, Windows, dan juga iOS.

Saat ini rata-rata toko, ritel, dan juga semacamnya menggunakan tablet sebagai perangkat untuk mencatat penjualan.

Selain lebih hemat tempat, juga ringkas dan lebih mudah dalam hal pemeliharaan.

Gabung Channel WhatsApp Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar