15 Aplikasi Download Video YouTube Terbaik untuk Android

Internet yang kamu gunakan di rumah mungkin tidak selalu cepat dan stabil.

Sehingga saat menonton YouTube akan sering buffering.

Untuk mengatasi itu, sebenarnya ada cara yang bisa kamu gunakan.

Yaitu dengan mendownload video yang ingin kamu tonton di YouTube.

Jadi setelah di download, kamu bisa menontonnya bahkan berkali-kali dan sepuasnya.

Kalau sudah bosan, kamu bisa menyimpannya atau menghapusnya.

Untuk kamu para pengguna Android, ada banyak aplikasi yang bisa digunakan.

Berikut ini adalah beberapa rekomendasi dari saya.

Baca juga:

15 Aplikasi Download Video YouTube Terbaik untuk Android

https://www.youtube.com/watch?v=mdE1hlHIOS4

1. MTube

Aplikasi Download Video YouTube by Androbuntu.com 1

MTube merupakan aplikasi download YouTube Android dengan tampilan yang telah disempurnakan.

Selain dapat digunakan untuk mengunduh video, MTube juga dapat digunakan untuk menonton video tanpa mengunduhnya.

Tidak hanya itu, Sobat Androbuntu dapat memutar video di latar belakang sambil membuka aplikasi lain.

Fitur ini sangat cocok digunakan untuk mendengarkan video musik.

2. AyaTube

Aplikasi Download Video YouTube by Androbuntu.com 2

Apliasi buat nyimpen video dari YouTube yang satu ini sangat serbaguna.

Bagaimana tidak, AyaTube dapat mendownload video dari banyak situs, antara lain:

  • YouTube
  • Facebook
  • Instagram
  • Twitter
  • Vimeo

Jadi dengan satu aplikasi, kamu bisa download video dari sumber yang berbeda-beda.

Tidak perlu mendownload aplikasi yang berbeda ketika ingin menyimpan video dari Instagram, Vimeo atau yang lainnya.

3. Peggo

Aplikasi Download Video YouTube by Androbuntu.com 3

Tidak, saya tidak sedang mengumpat, tapi nama aplikasinya memang Peggo.

Aplikasi Peggo dibuat khusus untuk kamu para pecinta musik.

Dengan Peggo, kamu bisa mendownload video YouTube dan menyimpannya menjadi Mp3.

Peggo juga dapat menyimpan Mp3 dari situs berbagi audio populer SoundCloud.

Semua file Mp3 yang di download menggunakan aplikasi Mp3 dapat diputar menggunakan aplikasi pemutar musik di Android.

4. Snaptube

Aplikasi Download Video YouTube by Androbuntu.com 4

Snaptube mendukung banyak format video yang bisa di download.

Mulai dari SD, HD, 1080p, hingga 4K.

Tentu ketersediaan format akan tergantung dari video yang ada di YouTube.

Jika video yang kamu inginkan hanya tersedia pada format HD, kamu tidak bisa mendownloadnya dengan format 4K.

Sobat Androbuntu yang sering menonton video di malam hari bisa mengaktifkan fitur night mode.

Dengan begitu mata kamu tidak cepat sakit walaupun menonton untuk waktu yang lama.

5. KeepVid

Aplikasi Download Video YouTube by Androbuntu.com 5

KeepVid tersedia dalam dua versi, jika versi utamanya terlalu berat di ponsel kamu, maka kamu bisa menggunakan versi lite-nya.

Beberapa situs yang di dukung oleh KeepVid antara lain yaitu YouTube, Tumblr, GameVideo, LiveLeak, Vine, dan lain-lain.

Ada dua metode download yang tersedia, yaitu:

  1. Kunjungi halaman home aplikasi, lalu pilih situs yang diinginkan (YouTube, Twitter, dan lain-lain). Lalu cari video yang diinginkan.
  2. Copy url video yang ingin kamu download, lalu paste di aplikasi KeepVid

Aplikasi ini dapat digunakan secara gratis, silahkan pilih versi biasa atau yang versi lite.

Jika kamu pengguna ponsel kentang, maka saya sarankan gunakan yang lite.

6. Videoder

Aplikasi Download Video YouTube by Androbuntu.com 6

Kamu ingin mendownload video-video memasak milik Ruby Day untuk di tonton online sampai puas?

Bisa, dengan Videoder semuanya dapat dilakukan dengan cepat.

Jika tersedia, kamu bisa memilih format video MP4, FLV, atau bahkan 3GP.

Aplikasi Videoder dapat berjalan di Android 2.1 atau yang lebih baru.

7. InsTube

Aplikasi Download Video YouTube by Androbuntu.com 7

Satu lagi aplikasi download video dari YouTube dengan fitur yang sangat lengkap, namanya InsTube.

InStube merupakan salah satu aplikasi yang dukungan website-nya paling banyak.

Kamu bisa download video dari beragam situs streaming video, mulai dari YouTube, hingga Vevo.

Tidak hanya itu saja, kamu juga bisa mendownload audio dari situs layanan streaming musik.

Asik, bukan?

8. YT3

Aplikasi Download Video YouTube by Androbuntu.com 8

YT3 lebih fokus untuk kebutuhan kamu yang suka mendengarkan musik.

Cukup gunakan YT3, dan cari video musik di YouTube yang kamu ingin download.

Selanjutnya kamu hanya tinggal tunggu saja.

Maka kamu bisa mendengarkan musik tersebut dimana saja dan kapan saja, secara online.

9. VidMate

Aplikasi Download Video YouTube by Androbuntu.com 9

Aplikasi yang satu ini cukup banyak tiruannya di internet.

Karena saking populernya mungkin.

Maka dari itu, Sobat Androbuntu jangan sampai terkecoh dan salah download.

Pastikan kamu mendownload aplikasi TubeMate yang tepat.

Untuk fitur yang ditawarkan VidMate kurang lebih sama dengan aplikasi download video YouTube lainnya.

Yang membedakan ialah antarmuka yang lebih fresh dan menarik.

10. Dentex YouTube Downloader

Aplikasi Download Video YouTube by Androbuntu.com 10

Dentex memiliki tampilan aplikasi bernuansa gelap.

Jadi lebih nyaman bagi mata kamu, terutama ketika digunakan di malam hari.

Untuk memudahkan Sobat Androbuntu dalam menggunakan aplikasi, ada tiga tab yang tersedia.

Tab pertama yaitu menampilkan daftar video yang ingin kamu download.

Tab kedua digunakan untuk memilih format video.

Dan tab ketiga untuk menampilkan semua video yang telah berhasil di download.

Di tab ketiga kamu juga bis mengconvert video ke format lain.

11. TubeMate

Aplikasi Download Video YouTube by Androbuntu.com 11

Berdasarkan pengalaman pribadi, TubeMate bisa dikatakan merupakan salah satu aplikasi download video YouTube tercepat.

Aplikasi ini sederhana, namun cukup powerful untuk mendownload video dari beragam sumber, salah satunya YouTube.

Sama seperti beberapa aplikasi lainnya, TubeMate juga banyak tiruannya.

Selalu download aplikasi ini dari situs resminya, yaitu tubemate.net agar mendapatkan aplikasi yang asli.

12. arkTube

Aplikasi Download Video YouTube by Androbuntu.com 12

Aplikasi arkTube mengadopsi tampilan material desain khas Google dan Android.

Jadi aplikasi ini terlihat modern, tidak seperti beberapa aplikasi lain daftar ini yang terlihat kuno.

Yang keren dari aplikasi ini, kamu bisa cancel atau resume download kapan saja.

Jadi misal kamu download video di kantor namun belum selesai sampai jam pulang, kamu bisa resume dan melanjutkannya besok.

13. YouTube Go

Aplikasi Download Video YouTube by Androbuntu.com 13

Kali ini bukan aplikasi yang dikembangkan oleh pengembang pihak ketiga.

Melainkan dari pihak Google sendiri, namanya adalah aplikasi YouTube Go.

YouTube Go di desain khusus untuk ponsel Android dengan spesifikasi pas-pasan juga untuk negara-negara yang koneksi internetnya belum begitu cepat.

Salah satu fitur unggulannya yaitu kemampuan untuk menyimpan video, kemudian bisa di tonton kapan saja tanpa koneksi internet.

14. All Video Downloader

Aplikasi Download Video YouTube by Androbuntu.com 14

All Video Downloader bisa mendownload video dari banyak sumber.

Video yang sudah di download bisa di tonton di pemutar pihak ketiga atau langsung dari dalam aplikasi.

Aplikasi ini menampilkan iklan yang tidak mengganggu di dalamnya.

15. AVD – Android Video Downloader

Terakhir ada aplikasi bernama Android Video Downloader, atau kita bisa menyingkatnya AVD.

Apa yang spesial dari aplikasi ini?

Pemutar video bawaannya cukup baik dengan fitur lengkap layaknya pemutar video pihak ketiga.

Gabung Channel WhatsApp Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar