Tangi: Aplikasi Terbaru dari Google yang Bikin Kamu Makin Pintar Tiap Hari

Saat ini YouTube menjadi salah satu sumber utama bagi kita yang ingin mempelajari hal-hal baru, baik berupa tutorial atau panduan.

Entah itu memasak, tutorial makeup, hijab, hingga tutorial pemrograman.

Namun rupanya Google punya pikiran lain, perusahaan raksasa ini berpikir bahwa hal-hal seperti ini membutuhkan tempatnya sendiri.

Maka lahirlah Tangi, aplikasi eksperimental Google yang lahir dari laboratorium Area 120.

Aplikasi ini berisi video-video tutorial dan panduan berdurasi singkat.

Nama Tangi berasal dari kata-kata “TeAch aNd GIve” dan ‘tangible’, sesuatu yang dapat kamu buat.

Video-video yang ada di platform ini memiliki durasi maksimal 60 detik dan terbagi dalam kategori seperti Seni, Memasak, DIY, Kecantikan dan Fesyen, dan Gaya Hidup.

Tidak ada kategori teknologi di aplikasi ini, jadi kamu mungkin butuh menonton ditempat lain, jika ingin mencari cara bagaimana cara membuka kunci pola HP, misalnya.

Saat ini Tangi hanya tersedia di platform iOS, namun pengguna Android dapat mengaksesnya melalui website resminya di Tangi.co.

Hal ini cukup aneh, mengapa Google mendahulukan platform saingannya dan bukan platform buatannya sendiri (Android).

Format video pendek di Tangi cukup menarik, apalagi berfokus pada video tutorial dan panduan yang biasanya mencapai hingga 20 menit lebih.

Dengan begitu, kita sebagai pengguna dapat mempelajari hal-hal baru setiap harinya dengan waktu yang relatif singkat.

Namun karena durasi video yang singkat pula, Sobat Androbuntu mungkin akan terlewatkan langkah-langkah yang hanya dapat dijelaskan di video panjang.

Oh, ya. Sekilas ketika saya akses dari web-nya, tampilan Tangi cukup mirip dengan Instagram.

Apakah aplikasi terbaru Google ini dapat diterima masyarakat planet bumi seperti YouTube?

Kita tunggu saja.

Apalagi, Google memang sudah terbiasa merilis aplikasi baru kemudian menutupnya dalam jangka waktu yang tidak lama.

Kamu bisa melihat daftar aplikasi-aplikasi buatan Google yang sudah tidak dilanjutkan oleh raksasa internet tersebut di web ini.

Bagaimana pendapatmu mengenai Tangi? Apakah kamu tertarik untuk menggunakannya?

Gabung Channel WhatsApp Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar