Cara Mempercepat Copy-Paste File Besar dengan TeraCopy

Menyalin file merupakan salah satu kegiatan yang paling banyak dilakukan orang di komputer atau laptopnya. Misalnya, menyalin file pekerjaan dari flashdisk ke SSD laptop, ataupun sebaliknya.

Menyalin file dapat menjadi hal yang membosankan, terutama jika jumlah file yang harus dipindahkan banyak, apalagi kalau ukurannya besar, hingga bergiga-giga.

Jika dilakukan dengan cara biasa, maka proses akan memakan waktu yang lama.

Oleh karena itu, pada artikel kali ini saya akan berikan sedikit trik bagaimana caranya mempercepat proses copy-paste file.

Cara ini dapat dilakukan untuk copy-paste file dari dan ke flashdisk, harddisk, SSD atau media penyimpanan lainnya. Langsung saja baca artikelnya dibawah sampai habis.

Apa Itu TeraCopy?

TeraCopy adalah aplikasi yang berfungsi untuk mempercepat proses copy-paste file berukuran besar atau berjumlah banyak.

Fungsinya mirip seperti Internet Download Manager. Jika Internet Download Manager adalah untuk mempercepat proses download, maka TeraCopy untuk mempercepat proses copy-paste file.

TeraCopy tersedia untuk macOS dan juga Windows. Untuk Sobat Androbuntu para pengguna Linux bisa menggunakan TeraCopy melalui Wine.

Untuk kamu yang ingin mengikuti tutorial Androbuntu kali ini, silahkan download TeraCopy mellaui tombol dibawah:

Cara Mempercepat Copy-Paste File Menggunakan TeraCopy

Setelah aplikasi TeraCopy terpasang di laptop kamu, ikuti panduan berikut untuk copy-paste file yang lebih cepat:

  1. Masuk ke folder tempat Sobat Androbuntu menyimpan file berukuran besar yang ingin dipindahkan menggunakan TeraCopy.
Cara Mempercepat Copy Paste File by Androbuntu 1

2. Klik kanan pada file tersebut > Buka Dengan > Lainnya…

Cara Mempercepat Copy Paste File by Androbuntu 2

3. Pilih aplikasi TeraCopy.

Cara Mempercepat Copy Paste File by Androbuntu 3

4. TeraCopy akan terbuka, klik tombol Target.

Cara Mempercepat Copy Paste File by Androbuntu 4

5. Pilih folder dimana kamu ingin menyalin file tadi.

Cara Mempercepat Copy Paste File by Androbuntu 5

6. Setelah folder dipilih, klik tombol Copy.

Cara Mempercepat Copy Paste File by Androbuntu 6

7. Kemudian TeraCopy akan langsung menyalin file tersebut ke folder tujuan.

Cara Mempercepat Copy Paste File by Androbuntu 7

Kapan Harus Menggunakan TeraCopy?

TeraCopy tidak cocok digunakan di segala situasi. Ketika kamu hanya ingin menyalin file berukuran kecil, maka TeraCopy tidak terlalu dibutuhkan.

TeraCopy lebih cocok digunakan saat kamu ingin memindahkan file berukuran besar (ratusan MB hingga GB) atau file berjumlah banyak.

Di saat seperti itulah TeraCopy akan sangat efektif untuk digunakan.

Gabung Channel WhatsApp Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar