Cara Download Google Slide Menjadi File Microsoft PowerPoint

Google Slide merupakan aplikasi berbasis cloud yang dapat kita gunakan untuk membuat presentasi seperti yang biasa kita lakukan dengan Microsoft PowerPoint.

Perbedaannya dengan PowerPoint adalah saat menggunakan Google Slide, kita harus selalu terhubung ke internet karena presentasi yang kita buat tersimpan di server milik Google.

Sedangkan saat membuat presentasi di PowerPoint, presentasi kita berada di komputer kita jadi tidak masalah walaupun kita membuat presentasi dalam keadaan offline.

Setiap presentasi yang kita buat akan secara otomatis tersimpan di server Google sehingga kita tidak perlu menyimpannya secara manual.

Namun kita juga diberikan pilihan jika ingin menyimpan presentasi tersebut ke perangkat kita agar nanti dapat kita gunakan saat offline.

Ada banyak format file yang tersedia, salah satunya ialah kita dapat menyimpan presentasi dari Google Slide menjadi file Microsoft PowerPoint berformat .pptx.

Baca juga: Cara Mengubah Background Google Slide

Kenapa Menyimpan Presentasi Menjadi File Microsoft PowerPoint?

Seperti yang kita ketahui bersama bahwa untuk dapat menggunkaan Google Slide, perangkat kita harus selalu terhubung ke internet.

Nah, dengan mengunduh presentasi yang sudah kalian buat menjadi file PowerPoint, maka setidaknya kalian sudah memiliki file presentasinya di perangkat kalian.

Dengan begitu ketika kalian ingin menampilkan presentasi tersebut di kantor, kampus atau dimana pun itu lalu terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan, misalnya internet mati, maka itu tidak menjadi masalah besar.

Kalian tinggal membuka saja file PowerPoint yang sudah kalian download tadi.

Dengan begitu kalian tetap dapat melakukan presentasi walaupun perangkat kalian sedang offline.

Dengan menyimpan presentasi kalian menjadi file PowerPoint, kalian juga dapat mempelajari presnetasi tersebut di mana saja tanpa perlu terhubung ke internet.

Misalnya dalam perjalanan di kereta, bus, atau semacamnya.

File presentasi tersebut juga dapat kalian bagikan ke teman atau rekan kerja kalian yang tidak menggunakan Google Docs.

Dia dapat membuka presentasi tersebut menggunakan aplikasi Microsoft PowerPoint di perangkatnya.

Cara Download Google Slide Menjadi File Microsoft PowerPoint

Untuk menyimpan presentasi kalian menjadi file Microsoft PowerPoint sebenarnya caranya sangat sederhana.

Buka saja Google Slide di browser, kemudian pilih presentasi yang ingin di unduh. Kemudian klik menu File > Download > Microsoft PowerPoint (.pptx).

Cara Download Google Slide Menjadi PowerPoint by Androbuntu

Presentasi tersebut kemudian akan langsung di download ke perangkat kalian dalam format .pptx.

Untuk melihat file tersebut, silahkan periksa pada folder Download di komputer kalian atau di folder lain tempat kalian biasanya menyimpan hasil download dari browser.

Kesimpulan

Jika kalian adalah orang yang mengandalkan internet dari kantor atau kampus kalian dan tidak memiliki internet cadangan di ponsel kalian sendiri, maka saya sarankan untuk menyimpan presentasi kalian seperti pada cara diatas.

Karena semua hal bisa saja terjadi. Termasuk internet di kantor atau kampus kalian tiba-tiba mati ketika kalian ingin melakukan presentasi.

Jadi, jika nantinya hal tersebut menimpa kalian, kalian tetap dapat melakukan presentasi karena telah menyimpan presentasi yang sudah kalian buat tersebut.

Ikuti Channel YouTube Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari