Baru-baru ini, Google telah memperbarui Chrome dengan tampilan yang lebih modern dan baru.
Tampilan Google Chrome yang sekarang sedikit berbeda dengan Google Chrome yang dulu.
Untuk kamu para pengguna Google Chrome, tentu sudah tahu ‘kan tentang tampilan browser buatan Google ini?
Nah, selain berubahnya tampilan, Google Chrome juga menghadirkan beberapa fitur baru.
Salah satu fitur baru tersebut adalah adanya fitur untuk mengganti gambar latar belakang atau background.
Fitur ini akan membuat pengalaman menggunakan Google Chrome menjadi sedikit lebih berwarna, karena kita dapat menggunakan foto yang kita sukai sebagai latar belakang browser.
Tertarik untuk menggunakannya? Ikuti tutorialnya dibawah ini.
Baca juga: Cara Install Google Chrome di elementary OS
Cara Ganti Background Google Chrome
Seperti yang sudah saya tulis di awal bahwa ini merupakan fitur baru. Jika kamu ingin menggunakannya, silahkan perbarui terlebih dahulu Google Chrome yang kamu gunakan.
Jika sudah, ikuti langkah-langkah berikut:
1. Pertama buka Google Chrome. Di halaman awal, kamu akan melihat halaman kosong seperti biasanya.
2. Kemudian klik tanda gear yang ada di pojok kanan bawah. Posisinya bisa kamu lihat pada screenshot dibawah ini.
3. Kemudian akan muncul beberapa pilihan. Ada 2 pilihan yang bisa kamu gunakan untuk mengganti background Google Chrome, yaitu opsi “Background Chrome” dan “Upload gambar”. Jika memilih opsi pertama, kamu bisa memilih background default yang di sediakan oleh Google. Untuk opsi kedua, kamu bisa menggunakan gambar atau foto sendiri.
4. Berikut ini adalah tampilan ketika saya memilih opsi pertama yaitu “Background Chrome”. Tersedia banyak pilihan background yang siap untuk digunakan. Silahkan pilih background yang kamu suka, kemudian klik tombol “Selesai”.
5. Dan berikut ini adalah tampilan Google Chrome yang sudah saya ganti gambar latar belakangnya.
6. Kemudian dibawah ini adalah tampilan Google Chrome menggunakan background Androbuntu.
Bagaimana, keren bukan? Dengan begitu Google Chrome yang kamu gunakan akan terlihat lebih menarik.
Omong-omong, saya tidak menyarankan untuk menggunakan foto mantan sebagai backgound di Google Chrome. Tapi kalau mau coba ya silahkan.
Untuk tutorial Google Chrome lainnya, kamu bisa baca disini.
Terakhir diperbarui pada 21 Juli 2021.