Apa itu kolase? Kolase adalah sebuah foto yang terdiri dari banyak foto lainnya.
Foto jenis ini sering digunakan oleh banyak orang untuk menggabungkan banyak foto dengan tema yang sama menjadi satu, sehingga terlihat lebih indah.
Untuk kamu yang sering menggunakan Instagram dan Facebook, tentu sudah sering melihat foto kolase yang di unggah orang-orang.
Ada banyak cara untuk membuat kolease. Namun salah satu yang paling mudah adalah menggunakan Canva.
Baca juga: Cara Edit Video di Canva
Cara Membuat Foto Kolase Secara Online Menggunakan Canva
Buka browser, kemudian kunjungi canva.com dan login menggunakan akun Canva kamu. Jika belum punya, silahkan daftar.
Di halaman beranda Canva, klik tombol More lalu pilih Photo Collage.
Berikutnya, disamping editor gambar kamu akan melihat ada beberapa template yang dapat dipilih. Silahkan pilih salah satu template kolase yang ingin digunakan.
Ketika template sudah dipilih, klik tab Uploads lalu klik tombol Upload media.
Kemudian upload semua foto yang ingin Sobat Androbuntu masukkan ke dalam kolase. Jiak foto sudah ter-upload, geser foto tersebut ke posisi yang kamu inginkan di dalam kolase.
Ulangi hal yang sama pada masing-masing posisi yang ada di kotak editor foto. Setiap template mungkin memiliki posisi yang berbeda-beda, jadi tinggal kamu sesuaikan saja. Berikut ini adalah contoh foto kolase yang saya buat di Canva:
Jika sudah selesai, saatnya kita mengunduh foto kolase tersebut ke komputer. Ketuk tombol Download, pilih fotmat file, lalu klik tombol Download.
Canva memungkinkan kita untuk menyimpan kolase yang kita buat dalam beberapa format yang berbeda, mulai dari PNG, JPG hingga PDF. Namun jika ingin di unggah ke media sosial, saya sarankan untuk memilih format PNG atau JPG.
Kini foto kolase yang kamu buat di Canva tersebut akan terunduh dan tersimpan di komputer kamu. Kemudian kamu dapat membagikannya ke media sosial seperti Instagram, Facebook, atau bisa kamu simpan sendiri sebagai koleksi pribadi.
Ada banyak template kolase yang dapat kamu gunakan di Canva. Diatas hanya sebagai contoh saja. Dan saya yakin kamu dapat membuat yang lebih keren lagi.