Pengertian WWW Serta Sejarah, Fungsi Dan Manfaatnya

Hallo Sobat Androbuntu semua, jaman modern seperti sekarang orang bekerja banyak menggunakan komputer yang terakses dengan internet.

Nah, pernahkah Anda mengoperasikan sebuah komputer?

Tentu Anda pernah menggunakan internet kan?

Pernahkah Anda memerhatikan alamat URL yang ada di bagian atas layar komputer Anda?

Biasanya ada huruf WWW di barisan URL itu, sebenarnya Apa sih pengertian WWW?

Apa fungsinya? dan bagaimana sejarah terbentuknya WWW itu?

Pas banget ya, artikel kali ini akan membahas tentang WWW jadi semua pertanyaan Anda akan dijawab secara detail.

Nah, Apa sih Pengertian WWW itu? Yuuk langsung saja kita simak Pengertian WWW.

Pengertian WWW Menurut Para Ahli

WWW merupakan singkatan dari World Wide Web, yang memiliki arti suatu tempat atau penyedia informasi dari seluruh dunia dan bisa diakses juga oleh seluruh penjuru dunia.

Informasi ini banyak sekali jenis dan macamnya. Ada yang berupa video, audio, dokumen, maupun data lainnya.

Jadi intinya, WWW ini adalah sistem yang membantu Anda dalam mengirimkan dan mengakses data melalui jaringan internet dari dan ke seluruh dunia.

Berbeda dengan pendapat para ahli, pengertian WWW menurut mereka bisa disimak di bawah ini:

1.MCLeod (Pearson)

WWW adalah informasi yang dapat diakses melalui internet di mana berbagai dokumen hypermedia atau file-file komputer disimpan dan kemudian diambil dengan cara-cara yang menggunakan metode penentuan alamat yang unik.

2. V. Djong

WWW adalah fasilitas di internet untuk layanan website yang menggunakan protocol http, sering kita lihat sebuah nama domain ditulis secara lengkap, misalnya www.google.co.id.

3. Akbar Kaelola

WWW adalah media bagi manusia dalam kegiatan berbagi dokumen, gambar, film, musik, dan informasi, serta menjual barang dan jasa di internet.

4. Lisa Kuswayatno

WWW adalah suatu layanan internet dengan menggunakan konsep hypertext antar dokumen yang saling berkaitan.

5. Yuhefizar

WWW adalah metode untuk menampilkan informasi di internet yang dapat diakses melalui sebuah paladen atau browser.

6. F.Budi Hardiman

WWW adalah fasilitas internet yang menghubungkan dokumen dalam lingkup lokal maupun jarak jauh.

Sejarah WWW

Sejarah awal terbentuknya WWW ditemukan oleh Tim Berners Lee tepatnya di Tahun 1991. Perkembangan WWW ini sangat panjang selama bertahun-tahun. Yuk langsung simak penjelasannya di bawah ini:

  • Tahun 1989: Tim Berners Lee pertama kali mengungkapkan idenya tentang sebuah protokol yang berfungsi sebagai sistem distribusi informasi.
  • Tahun 1990: Tim Berners Lee menemukan tiga teknologi dasar yang menjadi basis website, yaitu HTML (Hypertext Markup Language), URL (Uniform Resource Identifier), dan HTTP (Hypertext Transfer Protocol).
  • Tahun 1991: Tim Berners Lee menemukan World Wide Web (WWW).
  • Tahun 1993: Marc Andersen dan timnya dari NCSA menciptakan web browser yang diberinama Mosaic dan berbasis grafik untuk OS X-Windows.
  • Tahun 1994: Andersen bekerjasama dengan Jim Clark membuat Netscape yang kemudian menggantikan ketenaran Mosaic sebagai web browser.
  • Tahun 1995: Ada sekitar 300.000 website di internet dimana pada tahun sebelumnya hanya 50 website.
  • Tahun 2009: Tim Berners-Lee mendirikan World Wide Web Foundation, dimana tujuannya adalah untuk membagikan open web kepada masyarakat dunia.

Fungsi WWW

Adapun fungsi dari WWW atau World Wide Web ini adalah sebagai berikut:

1. Web Mail Service

Web Mail Service ini berfungsi seperti layanan pos. Yaitu mengirimkan surat, namun dalam bentuk surat elektronik. Ada beberapa pilihan layanan yang bisa Anda gunakan. Contohnya seperti Gmail.com, Yahoo.com, atau Hotmail.com. Namun ada beberapa perusahaan atau instansi yang menggunakan domain mereka sendiri.

2. Search Engine

Mesin pencari atau search engine ini berfungsi untuk mencari informasi menggunakan key word atau kata kunci tertentu. Contohnya seperti Google dan Safari.

3. Web Hosting

Web hosting berfungsi sebagai tempat penyimpanan database sebuah website. Contohnya seperti Cloud Hosting, WordPress Hosting, dan Shared Hosting.

4. Portal

Portal berfungsi sebagai layanan internet yang memiliki fitur email, chatting, forum, dan berita sekaligus. Contohnya seperti Androbuntu.com.

Nah, bagaimana? Sekarang Anda sudah tahu kan Pengertian WWW.

Semoga setelah berkunjung di web kami, ilmu Anda semakin banyak dan bermanfaat untuk kedepannya. Terima kasih, sampai jumpa di artikel selanjutnya ya.

Ikuti Channel YouTube Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar