Apa Saja Perbedaan Antara Xiaomi Mi A2 Dengan Mi A2 Lite?

Baru-baru ini Xiaomi merilis smartphone Android One penerus dari Xiaomi Mi A1, yaitu Xiaomi Mi A2.

Tapi agak berbeda dengan generasi sebelumnya, kali ini Xiaomi Mi A2 hadir dengna dua varian.

Yaitu varian standar dan varian Lite.

Lantas, apa saj perbedaan antara keduanya?

Sebenarnya sudah bisa di tebak bahwa varian Lite adalah versi “ringannya” si versi standar.

Dengan begitu akan ada beberapa komponen dengan performa yang lebih rendah.

Tapi untuk mengetahui penjelasannya lebih lanjut, Androbuntu sudah merangkumnya menjadi 5 poin.

Berikut ini adalah beberapa perbedaan antara Xiaomi Mi A2 dengan Mi A2 Lite:

Table of Contents

1. Perbedaan pada poni

Perbedaan paling mencolok yang pertama kali terlihat adalah adanya poni pada Xiaomi Mi A2.

Sedangkan untuk Xiaomi Mi A2 Lite tidak memiliki poni.

Jadi, untuk Sobat Androbuntu yang ingin tampil kekinian mungkin bisa memilih Xiaomi Mi A2.

2. Luas dan kerapatan layar

Antara Xiaomi Mi A2 dengan A2 Lite juga memiliki luas layar yang berbeda.

Xiaomi Mi A2 di bekali dengan layar 5.84 inci dengan asep rasio hingga 19:9. Kerapatan layarnya adalah 432 ppi.

Sedangkan Xiaomi Mi A2 Lite memiliki layar 5.99 inci FHD+ dengan rasio 18:9. Dengan kerapatan layar 403 ppi.

Sudah jelas bahwa dari segi layar, Xiaomi Mi A2 lebih unggul.

Baca juga: Review Xiaomi Mi Band 3: Si Kecil yang Serbaguna

3. Performa

Jika kita lihat dari penamaannya, maka sebenarnya kita bisa menebak dengan mudah bahwa Xiaomi Mi A2 memiliki performa yang lebih baik dari versi Lite nya.

Benar saja, karena Xiaomi Mi A2 menggunakan dapur pacu inti dari Snapdragon 660. Untuk GPU nya menggunakan Adreno 512.

Sedangkan untuk Mi A2 Lite menggunakan chip Snapdragon 625 yang di padukan dengan Adreno 506.

Untuk memori dan penyimpanan internal, Xiaomi Mi A2 hanya memiliki satu varian saja, yaitu versi 4GB/64GB.

Sedangkan Mi A2 Lite tersedia dalam dua varian, yaitu 3GB/64GB dan 4GB/64GB.

4. Kamera

Selain dari segi performa dan dapur pacu, antara Xiaomi Mi A2 dengan Mi A2 Lite juga memiliki resolusi kamera yang berbeda.

Namun kabar baiknya, keduanya sudah menggnakan setup dual kamera.

Xiaomi Mi A2 memiliki resolusi kamera 12MP + 20MP yang di lengkapi dengan bukaan f/1.8. Sedangkan kamera depannya 20MP dengan bukaan f/2.2.

Untuk Mi A2 Lite hanya mengandalkan kamera 12MP + 5MP dengan bukaan f/2.2 dan kamera selfie dengan resolusi 5MP dengan bukaan f/2.0.

Jika keduanya di bandingkan, tentu Xiaomi Mi A2 akan mampu menghasilkan foto yang lebih bagus di bandingkan saudaranya.

5. Baterai

Walaupun Xiaomi Mi A2 memiliki performa yang lebih unggul, anehnya tipe ini malah memiliki baterai yang lebih kecil di banding versi Lite nya.

Xiaomi Mi A2 di lengkapi dengan baterai berkapasitas 3.010 mAh saja.

Sedangkan Mi A2 Lite memiliki baterai dengan kapasitas yang lebih tinggi, yaitu 4.000 mAh.

Kalau kamu ingin baterai yang lebih awet, maka saya menyarankan untuk memilih Mi A2 Lite saja.

Selain semua perbedaan di atas, harga juga akan terjadi perbedaan.

Harga Xiaomi Mi A2 tentu akan lebih tinggi di bandingkan versi Lite nya.

Ikuti Channel YouTube Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar