10 Game Android Offline Terbaru Maret 2023

Game Android offline adalah salah satu jenis game yang paling banyak dicari oleh seluruh gamer di dunia. Game jenis ini memiliki kelebihan dapat dimainkan kapan saja tanpa menggunakan koneksi internet.

Game ini juga dapat berjalan dengan lancar tidak seperti ketika bermain game online yang terkadang menjadi tidak lancar karena koneksi internet yang buruk.

Nah, Jika kamu adalah seorang pecinta game Android offline maka kamu sedang menonton video yang tepat. Karena dalam artikel kali ini, tim Androbuntu sudah merangkum 10 game offline terbaik yang dapat kamu mainkan di Android.

1. Cover Fire

    Game offline pertama yang kami rekomendasikan untuk kalian coba adalah Cover Fire? Cover fire memiliki grafis HD serta mekanik game yang sangat realistis.

    Di dalam game ini Sobat Androbuntu juga dapat melakukan banyak hal yang semakin membuat game-nya menyenangkan. Contohnya adalah kamu dapat menaiki helikopter, mengontrol drone, dan fitur-fitur unik lainnya.

    Pengembang game ini juga sangat rutin mengadakan acara di dalam game. Saat ini kamu dapat memainkan mode zombie di dalam game ini yang membuatnya menjadi semakin seru.

    2. Traffic Rider

    Ini adalah game berkendara offline yang sangat memacu adrenalin. Dalam game ini kamu akan berrperan sebagai seorang pengendara motor di jalan raya yang penuh dengan kendaraan lain seperti mobil, taksi, hingga truk.

    Tugas kamu dalam game ini cukup simpel, yaitu mencapai garis finish dengan waktu yang telah ditentukan. Kamu harus memiliki reflek yang cepat untuk menghindari kendaraan-kendaraan lain yang ada di jalan raya.

    Sedikit saja kamu meleset dalam menghindari mereka, maka kecelakaan akan terjadi dan kamu akan gagal. Banyaknya pilihan sepeda motor dalam game ini menjadi nilai tambah tersendiri.

    3. Ninja Arashi 2

      Grafis game ini mungkin akan mengingatkan kamu pada game lainnya yang juga cukup populer, yaitu Shadow Fight. Namun Ninja Arashi 2 memiliki gameplay yang sangat berbeda karena ini adalah game platformer offline.

      Seperti judulnya, di dalam game ini kamu akan berperan sebagai seorarng ninja bernama Arashi. Tugas kamu adalah kabur dari penjara yang dibuat oleh seorang iblis bernama Dosu.

      Pelarian kamu akan jauh lebih menantang dari seri pertamanya. Akan lebih banyak musuh yang harus kamu hadapi sepanjang pelarian.

      4. RACE THE SUN

        Game Android offline terbaik berikutnya yang dapat kamu mainkan adalah sebuah game bertajuk RACE THE SUN. Dalam game ini Sobat Androbuntu akan menggerakkan sebuah pesawat berbahan bakar sinar matahari.

        Kamu harus mengikuti kemana arah matahari berada. Sepanjang perjalanan kamu juga harus menghindarri setiap rintangan yang ada.

        Kamu harus berpacu dengan waktu. Jika sampai kehabisan waktu, maka kamu akan gagal dan permainan akan berakhir.

        5. Shadow Fight 3

          “Aku sudah mencoba ratusan game pertarungan offline di Android, dan bisa ku pastikan bahwa Shadow Fight 3 adalah salah satu yang terbaik” tukas Andi Leangle pada Tim Androbuntu Gaming. Ya, pendapatnya mengenai game ini memang sangat beralasan.

          Game ini adalah salah satu game offline bertema pertarungan terbaik di Android saat ini. Game ini gratis serta minim iklan.

          Hingga saat ini, game ini juga terus mendapatkan pembaruan. Untuk kamu yang membutuhkan game yang dapat kamu mainkan kapan saja bahkan saat tidak ada koneksi internet, maka Shadow Fight 3 wajib kamu install.

          6. Payback 2

            Untuk kamu yang gemar bermain game bergenre sandbox offline di Android, maka Payback 2 wajib kamu coba untuk mainkan. Layaknya game sandbox pada umumnya, kamu bebas melakukan apa saja di dalam game ini.

            Kamu dapat mengendarai mobil, menaiki motor, berbuat kerusuhan, atau berbuat kebajikan. Di dalam game ini juga ada berbagai macam senjata yang dapat kamu gunakan, mulai dari pistol, granat hingga roket launcher.

            Walaupun dibebaskan untuk melakukan apa saja, di Payback 2 juga ada banyak misi yang dapat kamu jalankan. Walaupun saya sendiri lebih sering mengabaikan misi-misi tersebut.

            7. Mars: Mars

              Sebuah perusahaan bernama MarsCorp memberimu tugas untuk mengekplorasi planet mars. Ini adalah game Android offline yang benar-benar memberikan pengalaman berbeda dari game kebanyakan.

              Sepanjang petualangan kamu di planet merah, kamu akan melihat ada berbagai macam hal yang sebelumnya tidak pernah kamu lihat. Menariknya di game ini kamu dapat mengambil selfie.

              Jadi ketika kamu menemukan hal-hal menarik saat mengeksplorasi planet mars, kamu dapat mengabadikannya. Game ini juga memiliki banyak rahasia yang kamu kamu temukan sepanjang perjalanan.

              8. Shadow of Death

              Game side scrolling bertema bayangan memang sedang populer beberapa tahun belakangan ini. Salah satu yang berhasil menarik perhatian banyak gamer adalah Shadow of Death.

              Walaupun grafisnya bertema bayangan, namun detail yang ditawarkan di adegan pertarungannya cukup memukai dan memanjakan mata. Kontrolnya juga cukup intuitif dan memang dirancang untuk layar HP Android.

              Bahkan jurus-jurus yang ditampilkan di dalam game ini cukup kompleks. Game ini sangat direkomendasikan untuk kamu para gamer kasual yang sudah bosan memainkan game-game popouler.

              9. Major Mayhem 2

              Kamu akan berperan sebagai seorang mayor yang sedang berlibur dengan pasanganmu disebuah pantai, namun musuh-musuhmu tiba-tiba saja menyerang. Mau tidak mau kamu harus beraksi kembali dan menunda liburan romantis dengan pasanganmu.

              Gameplay-nya cukup sederhana, kamu hanya perlu menembak musuh dan menghindari. Satu hal yang saya sukai darri game ini adalah kualitas grafisnya yang tidak main-main.

              Sesekali kamu juga harus membebaskan para sandera yang kamu temui selama petualangan. Game offline ini benar-benar sangat cocok dimainkan oleh gamer dari segala usia.

              10. Flick Soccer 22

                Game Android terbaik berikutnya yang dapat kamu mainkan secara offline adalah Flick Soccer 22. Ini adalah game sepak bola yang unik dan berbeda dari game sepak bola lainnya.

                Dalam game ini, kamu seolah-olah menendang bola menggunakan jari kamu. Karenanya game ini diberi judul Flick Soccer.

                Ketepatan tendangan kamu akan sangat bergantung dari bagaimana kamu melakukan jentikan jari. Karenanya statistik pemain benar-benar tidak berpengaruh dalam game ini.

                Gabung Channel WhatsApp Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari