8 Laptop Canggih yang Bisa Di Charge Menggunakan Powerbank

Saat ini, powerbank adalah salah satu kebutuhan utama para pengguna gadget. Biasanya gadget yang bisa di charge menggunakan powerbank adalah smartphone dan juga tablet.

Namun kini ada 1 gadget lagi yang bisa di chage menggunakan powerbank loh. Gadget tersebut bernama laptop.

Hah, serus?

Ya, serius.

Saat ini ada 8 laptop yang sudah bisa di charge menggunakan powerbank loh. Penasaran dan ingin beli? Simak ulasannya dibawah ini.

Baca juga:

8 Laptop Canggih yang Bisa Di Charge Menggunakan Power Bank

1. HP Spectre X2

Laptop Canggih by Androbuntu 1

Laptop pertama datang dari pabrikan yang memang sudah dikenal dengan produk-produk laptopnya yang berkualitas, yaitu HP.

HP Spectre X2 adalah seri terbaru dari laptop buatan Hewlett Packard.

Laptop ini sebenarnya adalah perangkat 2-in-1. Yang artinya, layar bisa kamu lipat dan digunakan dalam mode tablet.

Kamu juga bisa mengisi baterai laptop ini menggunakan powerbank berkat port USB Type-C yang dimiliki laptop ini.

Mudah-mudahan nanti saya bisa punya laptop ini ya. Biar kalau nulis di Androbuntu.com makin asik. Wkwk.

2. Razer Blade

Laptop Canggih by Androbuntu 2

Selanjutnya adalah laptop buatan Razer, yaitu Razer Blade Stealth. Laptop berkelas ini cocok banget untuk kamu yang kerjaannya seorang animator atau desainer grafis.

Bahkan kamu juga bisa menggunakan laptop ini untuk ngegame loh.

Kamu bisa bekerja dan main game dimana saja tanpa takut kehabisan baterai. Karena laptop canggih buatan Razer ini sudah bisa kamu charge menggunakan powerbank.

3. Google Pixelbook

Laptop Canggih by Androbuntu 3

Laptop berikutnya yang juga bisa di charge menggunakan powerbank datang dari raksasa internet, yaitu Google.

Google dengan Pixelbook nya mencoba menggebrak dunia laptop dengan menghadirkan Chromebook berspesifikasi tinggi.

Laptop ini sendiri menggunakan Chrome OS sebagai sistem operasinya. Jadi sudah dipastikan sangat cepat dan hemat dan hemat baterai.

Sebagai bonusnya, laptop super tipis ini bisa di charge menggunakan powerbank. Jadi lebih praktis.

4. Dell XPS 13

Laptop Canggih by Androbuntu 4

Laptop selanjutnya datang dari pabrikan ternama, Dell.

Dell XPS 13 juga tidak mau ketinggalan dengan tren laptop yang bisa di charge menggunakan powerbank.

Bahkan baterainya sendiri sudah sangat hemat loh. Bisa digunakan 15 jam non stop.

Jadi, laptop ini sangat cocok untuk kamu yang sering bepergian.

5. Asus Zenbook 3

Laptop Canggih by Androbuntu 5

Asus juga tidak mau ketinggalan menghadirkan laptop canggih yang bisa di charge menggunakan powerbank.

Asus menghadirkan Zenbook 3 untuk meramaikan laptop yang bisa di charge menggunakan powerbank.

Laptop ini juga semakin canggih karena dilengkapi dengan fingerprint sensor loh. Jadi tidak ada yang bisa menggunakannya selain kamu seorang.

6. Asus Chromebook Flip C302

Laptop Canggih by Androbuntu 6

Lagi-lagi laptop buatan Asus. Bedanya kali ini adalah salah satu tipe Chromebook.

Asus Chromebook Flip C302 selain hemat daya, cepat juga bisa di charge menggunakan powerbank.

Laptop ini sangat cocok untuk kamu yang berprofesi sebagai seorang penulis, wartawan, ataupun blogger.

7. Apple MacBook

Laptop Canggih by Androbuntu 7

Rasanya tidak lengkap rasanya daftar ini kalau tidak memasukkan laptop buatan Apple, yaitu Macbook.

Apalagi Apple dikenal sebagai pabrikan yang selalu menghadirkan teknologi-teknologi terbaru. Biak untuk lini smartphone maupun laptop nya.

Nah, seri terbaru Macbook juga bisa kamu charge menggunakan powerbank loh. Canggih ‘kan?

8. Lenovo ThinkPad X1 Carbon

Laptop Canggih by Androbuntu 8

Selanjutnya ada laptop buatan pabrikan bernama Lenovo.

Lenovo ThinkPad X1 Carbon adalah penerus dari generasi ThinkPad sebelumnya.

Kini, seri ThinkPad ini semakin canggih karena sudah bisa di charge menggunakan powerbank.

Sehingga semakin memudahkan para profesional dalam bekerja dimana saja.

Kesimpulan

Nah, itu dia tadi deretan 8 laptop canggih yang sudah bisa di charge menggunakan powrbank. Dengan menggunakan laptop diatas, kamu tidak perlu lagi takut kehabisan baterai. Karena tinggal di charege saja menggunakan powerbank.

Laptop-laptop diatas sangat cocok digunakan untuk kamu yang kerjaannya sering mobile. Jadi dengan hanya bermodal powerbank saja, kamu sudah bisa mengisi baterai laptop.

Ikuti Channel YouTube Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar