Ciri-ciri Baterai Ponsel Bocor atau Rusak dan Cara Mengatasinya

Ciri-ciri baterai ponsel bocor harus kamu ketahui karena ini sangat berguna.

Saya yakin kamu yang sedang membaca artikel ini adalah pengguna smarphone.

Dan smartphone sangat sering digunakan, bahkan bisa dikatakan setiap hari kita menggunakannya.

Baterai HP yang bocor memang merupakan suatu hal yang wajar terjadi.

Karena baterai suatu saat akan mencapai batas akhir pemakaiannya, mau tidak mau.

Namun jika digunakan dengan benar dan bijak, Sobat Androbuntu dapat memperlama usia pemakaian baterai.

Begitu juga sebaliknya, jika digunakan asal-asalan, baterai ponsel bisa cepat rusak atau bocor.

Untuk itu kamu perlu mengetahui apa saja ciri-ciri baterai ponsel yang bocor.

Baca juga:

Ciri-ciri Baterai Ponsel Bocor dan Rusak

1. Panas Berlebihan

Ciri yang pertama paling mudah untuk di identifikasi yaitu sering meningkatnya suhu baterai secara berlebihan.

Misalnya kamu hanya menggunakan ponsel untuk membuka WhatsApp sebentar, tapi tiba-tiba suhu baterai meningkat.

Kamu bisa merasakannya pada bagian belakang baterai, tepat di posisi baterai terpasang.

Ini mengindikasikan baterai ponsel kamu bermasalah, salah satunya mungkin karena baterai bocor.

2. Terjadi Perubahan Bentuk Baterai

Baterai yang rusak atau mengalami kebocoran akan berubah bentuk fisiknya.

Salah satu yang paling umum terjadi yaitu berubah bentuk menjadi terlihat kembung.

Kamu juga tentu sudah familiar dengan hal ini bukan?

Jika sudah parah, biasanya kembung akan semakin besar.

Jika sudah sampai tahap ini segera ganti baterai ponsel milik kamu dengan yang baru.

Atau jika kamu ingin mengatasinya secara manual, silahkan coba cara berikut ini.

3. Arus Tidak Stabil

Maksud dari arus tidak stabil ialah jika dihubungkan ke charger, maka baterai terkadang mengisi dan kadang tidak.

Ini dikarenakan terjadinya kerusakan dari salah satu komponen baterai.

4. Indikator Baterai Naik Turun

Entah kamu menggunakan iPhone atau Android, kamu bisa melihat presentase sisa daya baterai di sisi kanan atas.

Coba perhatikan, apakah indikator baterai sering naik-turun atau tidak?

Jika iya, maka fix baterai ponsel kamu bermasalah.

5. Baterai Cepat Habis

Ciri lainnya jika baterai ponsel kamu rusak adalah baterai sering habis padahal baru saja di cas.

Ini dikarenakan baterai kemampuan baterai untuk menyimpan daya sudah berkurang.

Cara Mengatasi Baterai Ponsel Bocor

Sobat Androbuntu mungkin ada yang bertanya, kalau semua ciri-ciri diatas terjadi pada baterai ponsel kamu, bagaimana cara mengatasinya?

Mudah saja, ganti baterai tersebut dengan yang baru.

Ini adalah cara termudah dan tercepat.

Saat ini harga baterai ponsel cukup terjangkau, antara 150-450 ribu tergantung dari merk dan tipe ponsel.

Gabung Channel WhatsApp Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar