Saat ini Android sudah dilengkapi dengan fitur dark mode bawaan. Dulu, untuk dapat menggunakan fitur ini kita harus menggunakan Custom ROM ataupun launcher pihak ketiga.
Karena fitur ini begitu besar peminatnya, Google tidak bisa mengabaikannya. Akhirnya mereka menambahkan fitur dark mode native di OS Android.
Dengan adanya fitur ini, akan sangat membantu kita dalam menggunakan ponsel di malam hari, terutama ditempat-tempat yang minim cahaya.
Tidak hanya itu, ponsel Sobat Androbuntu juga akan jadi lebih awet baterainya karena layar ponsel memancarkan lebih sedikit cahaya. Untuk kamu yang tertarik menggunakan fitur ini, silahkan ikuti tutorialnya dibawah ya.
Baca juga: Cara Menonaktifkan Getar di HP Android
Cara Mengaktifkan Mode Gelap di HP Android
Oh, ya. Fitur ini dapat digunakan di semua merk ponsel Android. Mulai dari Xiaomi, Oppo, Realme, Asus, Acer, Samsung dan masih banyak lagi.
Pertama buka menu Setelan atau Pengaturan. Kemudian ketuk menu Tampilan.
Kemudian dibagian atas menu tampilan akan muncul dua pilihan mode, yaitu Terang dan Gelap. Silahkan Sobat Androbuntu pilih yang mode gelap.
Dan seketika, tampilan HP Android kalian akan diubah menjadi mode gelap, seperti pada screenshot dibawah ini:
Fitur dark mode sangat cocok untuk diaktifkan di malam hari. Jadi saya sarankan untuk mengaktifkan pengaturan otomatisnya agar aktif di malam hingga pagi hari.
Jadi kamu tidak perlu bolak-balik mengakses menu ini. Untuk memaksimalkan dark mode di malam hari, kamu bisa mengatur pencahayaan ke tingkat yang lebih rendah.
Jadi kamu bisa mainan ponsel tanpa merusak mata.