Perbedaan Antara Bitcoin Wallet dan Bitcoin Exchange

Sebagian orang ada yang mengira bahwa Bitcoin Wallet dan Bitcoin Exchange adalah dua hal yang sama, padahal keduanya sama sekali berbeda.

Tidak heran kalau kalian cari di YouTube dengan kata kunci “cara membuat Bitcoin Wallet”, yang muncul justru adalah video-video cara membuat akun di exchange.

Ironisnya justru video-video tersebut memiliki judul “cara membuat Wallet Bitcoin”.

Padahal, video-video tersebut harusnya diberi judul “cara membuat akun di exchange”.

Karena video-video tersebut juga, banyak orang-orang yang baru pertama kali berinvestasi Bitcoin jadi bingung membedakan antara Bitcoin Wallet dan Bitcoin Exchange.

Karenanya di artikel kali ini saya akan menjelaskan apa itu Bitcoin Wallet, Bitcoin Exchange serta perbedaan antara keduanya agar kalian tidak bingung lagi.

Baca juga: 5 Hardware Wallet Terbaik untuk Menyimpan Bitcoin

Bitcoin Wallet

Bitcoin Wallet adalah sebuah aplikasi, software atau hardware yang digunakan untuk menerima, menyimpan dan mengirim Bitcoin.

Ya, Bitcoin Wallet terbagi menjadi dua jenis, yaitu software dan hardware.

Software wallet dapat kalian install di komputer, HP Android, iPhone atau iPad.

Sedangkan hardware wallet adalah tipe Bitcoin Wallet yang menggunakan perangkat keras khusus.

Contoh Bitcoin Wallet

Untuk software wallet, ada beberapa nama populer yang dapat kalian gunakan, antara lain Electrum, Samourai Wallet, Blockstream Green, BlueWallet, dan masih banyak lagi.

Sedangkan untuk hardware wallet, beberapa contoh paling terkenal antara lain adalah Trezor One, Ledger Nano X, Ellipal Titan, SafePal S1 dan masih banyak lagi.

Software wallet dapat digunakan secara gratis pada perangkat seperti Android, iPhone, iPad atau komputer.

Sedangkan untuk dapat menggunakan hardware wallet, kalian perlu membeli perangkat tersebut untuk dapat menggunakannya.

Namun untuk urusan keamanan, hardware wallet jauh lebih superior dibandingkan software wallet.

Jika Sobat Androbuntu memiliki Bitcoin dalam jumlah yang cukup banyak, maka menggunakan hardware wallet sangat direkomendasikan.

Bitcoin Exchange

Bitcoin Exchange adalah sebuah situs, aplikasi atau layanan yang dapat digunakan untuk menukarkan uang menjadi Bitcoin.

Mata uang yang digunakan beragam, tergantung dari asal negara exchange tersebut.

Contoh mata uang yang sering digunakan untuk membeli Bitcoin di exchange adalah Dolar, Euro, Rupiah, Yen, dan masih banyak lagi.

Exchange juga memungkinkan kalian untuk menukarkan kembali Bitcoin yang kalian beli menjadi mata uang kembali.

Dengan kata lain, exchange adalah tempat yang dapat kalian gunakan untuk membeli dan menjual Bitcoin menjadi mata uang seperti Rupiah.

Jika tidak ada exchange, maka jika ingin membeli Bitcoin menggunakan mata uang seperti Rupiah, kalian harus menemukan seseorang yang ingin menjual Bitcoin mereka.

Kemudian kalian berdua harus melakukan negosiasi harga Bitcoin hingga menemukan titik persetujuan.

Setelah itu kamu perlu mentransfer uang ke rekening bank milik penjual, baru setelah itu penjual mengirim Bitcoin ke wallet kalian.

Dan jika ingin menjual Bitcoin, maka Sobat Androbuntu perlu mencari pembeli yang ingin membeli Bitcoin milik kalian.

Exchange mempermudah proses ini dengan cara menjadi “penengah” yang menjembatani penjual dan pembeli Bitcoin dengan harga pasar saat ini.

Contoh Bitcoin Exchange

Di Indonesia ada beberapa Bitcoin Exchange yang dapat kalian gunakan, mulai dari Indodax, Tokocrypto, Luno, dan masih banyak lagi.

Sedangkan exchange yang berasal dari luar negeri antara lain adalah Binance, Bitfinex, Poloniex, dan masih banyak lagi.

Apa perbedaan antara exchange dari Indondesia dengan exchange dari luar negeri?

Perbedaan paling jelas adalah dari mata uang utama yang digunakan.

Exchange yang berasal dari Indonesia menggunakan mata uang utama Rupiah atau stablecoin berbasis Rupiah seperti BIDR dan IDRT.

Sedangkan untuk exchange luar negeri menggunakan mata uang utama berupa Dolar Amerika, Euro, Yen atau yang lainnya.

Terkadang juga menggunakan stablecoin berbasis Dolar seperti Tether, USDC, BUSD, dan lain-lain.

Karena menggunakan mata uang Rupiah, exchange yang berbasis di Indonesia mendukung deposit dan withdraw menggunakan rekening bank Indonesia.

Jadi, kalian akan lebih mudah dalam melakukan jual-beli Bitcoin jika menggunakan exchange lokal.

Sedangkan jika menggunakan exhange luar negeri, kalian akan kesulitan dalam melakukan deposit dan withdraw karena tidak ada pilihan untuk menggunakan rekening bank Indonesia.

Exchange lokal biasanya juga lebih aman karena sudah terdaftar dan diawasi oleh BAPPEBTI.

Sedangkan untuk exchange luar negeri belum terdaftar oleh badan apapun di Indonesia.

Perbedaan Antara Bitcoin Exchange dan Bitcoin Wallet

Setelah mengetahui apa itu Bitcoin Wallet dan Bitcoin Exchange, kalian tentu sudah memiliki gambaran mengenai perbedaan diantara keduanya.

Bitcoin Wallet, secara garis besar digunakan untuk menyimpan dan mengirim Bitcoin yang kalian miliki.

Fungsinya sama seperti dompet di dunia nyata, yaitu untuk menyimpan uang yang kalian miliki.

Ketika kalian ingin membeli sesuatu, maka kalian dapat mengambil uang dari dompet kalian dan memberikan uang ke penjual.

Sedangkan Bitcoin Exchange adalah situs atau aplikasi yang berfungsi untuk membeli dan menjual Bitcoin yang kalian miliki dengan harga pasar saat itu.

Jadi kalian tidak perlu mencari penjual Bitcoin sendiri ketika ingin membeli Bitcoin, atau mencari pembeli keitka ingin menjual Bitcoin.

Kalian cukup menggunakan exchange.

Ikuti Channel YouTube Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari