Flashdisk merupakan alat untuk menyimpan data secara portabel.
Dengan adanya flashdisk ini, kita bisa membawa data yang disimpan kemanapun dengan mudah.
Apalagi saat ini sudah banyak flashdisk yang memiliki kapasitas besar dengan harga yang terjangkau.
Namun, dalam beberapa kondisi, ada permasalahan yang cukup sering terjadi pada flashdisk ini.
Salah satunya adalah data yang terformat.
Keadaan tersebut membuat semua data yang ada dalam flashdisk menghilang.
Namun Sobat Androbuntu janganlah panik dulu karena data yang hilang karena terformat sebenarnya bisa kembali lagi.
Mau tahu rahasianya? Yuk ikuti beberapa langkah berikut ini.
Baca juga:
- 4 Aplikasi Backup Data Terbaik di Android
- 5 Aplikasi Database Terbaik
- Perbedaan Antara Data dan Informasi
4 Cara Mengembalikan Data yang Terformat
1. Menggunakan EaseUs Data Recovery Wizard
Cara yang paling mudah untuk dicoba adalah menggunakan aplikasi.
Contohnya menggunakan EaseUs Data Recovery Wizard.
Aplikasi ini pada dasarnya sering digunakan untuk memulihkan berbagai file yang hilang maupun terhapus.
Tidak hanya terjadi pada komputer maupun laptop, tetapi juga pada flashdisk yang digunakan.
Keunggulan yang diberikan aplikasi ini adalah memiliki dua mode scanning sehingga terlihat lebih fleksibel.
Dua scanning yang dimiliki antara lain quick scan dan juga deep scan.
Selain itu, di dalam aplikasi EaseUs data Recovery Wizard memiliki fitur untuk memungkinkan penggunan dapat memisahkan file mana yang harus dipulihkan dan mana yang tidak perlu.
Dengan begitu, pengguna tidak perlu repot-repot melakukan pemilihan file secra manual.
2. Menggunakan Puran File Recovery
Aplikasi berikutnya yang bisa Sobat Androbuntu coba adalah Puran File Recovery.
Tidak jauh berbeda dengan poin sebelumnya, pada aplikasi ini kita jug abisa mengembalikan file yang terhapus pada hardisk dan juga pada flashdisk.
Meskipun begitu, memang pada dasarnya aplikasi ni lebih cocok untuk komputer maupun laptop.
Di dalam aplikasi Puran File Recovery ini memiliki kelebihan seperti dapat mencari 50 jenis tipe file yang hilang karena terformat.
Contohnya seperti file foto, video, dan juga berbagai macam dokumen.
Selain itu, dari sisi ukuran Puran File Recovery memiliki ukuran yang ringan.
3. Menggunakan aplikasi Disk Drill
Aplikasi selanjutnya adalah Disk Drill.
Keunggulan yang diberikan aplikasi Disk Drill ini adalah bisa digunakan untuk perangkat IPods yang lagunya terhapus karena format file.
Bahkan aplikasi Disk Drill ini bisa mengembalikan data hingga mencapai 500MB atau lebih.
Keunikan yang diberikan software Disk Drill ini adalah dapat melakukan pause maupun resume sesuai dengan keinginan kita.
Selain itu, aplikasi Disk Drill ini dapat melakukan seleksi data yang bisa dikembalikan berdasarkan ukuran maupun tanggal yang dibuat.
Hebatnya aplikasi Disk Drill ini bisa diinstal pada platform apapun. Mulai dari Windows hingga Mac OS.
4. Menggunakan Recuva
Cara terakhir yang bisa kamu gunakan adalah menggunakan Recuva.
Bisa dikatakan Recuva merupakan salah satu software pengembalian data yang sering digunakan banyak orang saat ini.
Hal ini dikarenakan Recuva memiliki dua jenis software seperti versi gratis dan berbayar.
Tentu saja versi berbayar memiliki fitur yang lebih lengkap dibandingkan versi gratis.
Meskipun begitu, versi gratisannya tetap memberikan fitur yang cukup baik.
Contohnya saja, dalam aplikasi Recuva ini kita bisa mengembalikan data berdasarkan drive yang ingin dicari.
Dengan begitu, kita bisa mencari file sesuai dengan kebutuhan pengguna.
Ditambah lagi, Recuva akan menampilkan hasilnya secara detail hingga informasi yang lebih dalam.
Itulah 4 cara mengembalikan data yang terformat pada flashdisk.
Dari ulasan di atas kita bisa melihat bahwa cara untuk mengembalikan data yang terhapus atau terformat cukup mudah.
Selama kamu bisa menggunakan aplikasi maupun software di atas, maka data bisa dikembalikan lagi secara utuh. Semoga artikel ini bisa bermanfaat.