BitBayar Akan Hentikan Layanannya per 1 November 2017

Pagi ini, ketika mengecek email saya mendapati satu kotak masuk dari BitBayar.com. Seketika saya baca isinya.

Ternyata isinya adalah pemberitahuan dari pihak BitBayar bahwa mereka akan mengehentikan seluruh layanan mulai Rabu, 1 November 2017.

Berikut ini adalah isi dari email pemberitahuan tersebut.

BitBayar Akan Hentikan Layanannya per 1 November 2017
Email dari BitBayar

Apa itu BitBayar?

Buat kamu yang belum tau, BitBayar adalah layanan pembayaran menggunakan Bitcoin. Untuk kamu yang punya toko online, bisa menggunakan layanan dari BitBayar untuk mempermudah pembayaran menggunakan Bitcoin.

Dengan Bitbayar, proses integrasi pembayaran dengan Bitcoin menjadi sangat mudah. Tidak perlu lagi pusing lagi dengan harga Bitcoin yang naik-turun karena Bitbayar akan otomatis menyesuaikan harga rupiah dengan harga Bitcoin.

Kira-kira seperti itu.

Apakah toko online kamu ada yang menggunakan layanan dari BitBayar ini? Jika iya, maka ada baiknya kamu segera menarik dana yang masih ada disana.

Mengingat sebentar lagi layanan BitBayar akan dihentikan sampai dengan jangka waktu yang belum ditentukan.

Ikuti Channel YouTube Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar