Cara Root Android dengan PC Tanpa Membuang Waktu

Dibanding melakukan root hp Android tanpa pc, jika kamu bisa melakukan cara root Android dengan pc hasilnya akan lebih maksimal dan efektif.

Benar saja, kamu bisa melakukan modifikasi Android apa saja jika menggunakan pc.

Namun demikian, sudahkah kamu tahu apa itu root hp?

Begini penjelasan singkatnya, Android merupakan sistem operasi yang mirip dengan sistem operasi Linux.

Yaitu memiliki basis berupa open source.

Karena basis open source ini kamu berkesempatan untuk membuat sebuah modifikasi dari sistem operasi, yang mana dalam hal ini diartikan Android.

Terdengar menarik bukan?

Memang benar, root ini juga terkadang harus dilakukan supaya hp tetap bisa dioperasikan.

Pada beberapa hp, ada yang mengharuskan kamu harus meng unlock bootloader dulu.

Jadi pastikan bootloader ini sudah terbuka sebelum kamu mengikuti step by step penerapan cara root Android dengan pc berikut.

1. Menghidupkan USB Debugging

Untuk bisa memodifikasi Android di pc tentunya dua komponen ini harus bersatu.

Untuk bisa bersatu, ada komponen yang menjembatani.

USB debugging digunakan sebagai jembatan antara pc dengan Android yang akan di root.

Cara Root Android dengan PC

Untuk mengaktifkan fitur ini, buka smartphone kamu dan masuk ke Pengaturan atau Setting.

Carilah opsi About Phone dan kemudian pilih opsi Build Number.

Nantinya akan muncul tap berkali-kali, klik saja terus sampai muncul tampilan dengan tulisan “You Are Now Developer”.

Kemudian kamu harus masuk lagi ke menu pengaturan dan memilih opsi Developers Option, setelah itu kamu akan menemukan opsi USB Debugging.

Terakhir adalah masuk lagi ke Pengaturan, mencari “Security” kemudian pilih opsi “unknown Source”.

2. Mulai Melakukan Root

Setelah USB debugging aktif, proses root bisa segera kamu lakukan.

Kamu akan menggunakan aplikasi tertentu untuk melakukan root ini.

Adapun aplikasi untuk root Android di pc antara lain iRoot, One Click Root, KingoRoot, dan lain sebagainya.

Umumnya hanya itu saja cara untuk melakukan root Android di pc. Masing-masing aplikasi untuk root Android memiliki cara yang berbeda untuk dilakukannya root Android.

Namun sebelumnya, kamu harus memastikan terlebih dahulu bahwa hp Android kamu terisi penuh dayanya supaya terhindar dari kegagalan.

Pastikan juga saat root hp nanti kamu menggunakan kabel USB yang masih berfungsi baik.

Aplikasi untuk Cara Root Android dengan PC

Aplikasi pertama yang bisa kamu gunakan untuk cara root Android dengan pc adalah VRoot.

VRoot dinilai menjadi aplikasi root yang mudah dilakukan, karena hanya dengan satu klik saja kamu sudah bisa melakukan root.

Pengembang aplikasi yang satu ini adalah Mgyun.

Selanjutnya ada aplikasi root bernama Towelroot. Berbagai merk hp Android bisa di rooting dengan Towelroot.

Towelroot menjanjikan proses rooting hanya dengan satu klik.

Namun Towelroot ini bakal cocok untuk kamu yang suka dan ingin melakukan root dengan tingkat yang lebih tinggi.

Kekreatifan dari modifikasi sistem operasi yang akan kamu lakukan bisa kamu lakukan di Towelroot.

Ada juga iRoot yang bisa kamu manfaatkan untuk root Android melalui pc.

Lebihnya iRoot adalah terbukti bisa membuat mereka yang sudah mencobanya puas.

Hal ini terbukti dari banyaknya review positif pengguna iRoot di internet.

Cara root Android dengan pc memang salah satu cara root yang bisa kamu lakukan.

Walaupun kamu juga bisa melakukan root tanpa menggunakan pc, namun jika kamu melakukannya di pc hasilnya akan lebih maksimal dan efektif.

Cobalah salah satu aplikasi di atas untuk melakukan root Android nanti.

Gabung Channel WhatsApp Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari