Bikin Gahar Komputer! Ini 10 Rekomendasi Casing PC Terbaik 2020

Casing PC saat ini semakin variatif dan inovatif.

Hal ini demi menjawab permintaan pasar yang menginginkan casing dengan desain elegan, air flow yang lega, sampai dukungan untuk penempatan berbagai hardware yang diklasifikasikan melalui form factor.

Jika kamu ingin meng-upgrade casing computer dengan fitur memadai dan juga desain elegan, Androbuntu punya 10 rekomendasi casing PC terbaik tahun 2020 mulai dari yang murah sampai mahal.

Let’s check this out!

Baca juga:

1. Armaggeddon M1X

Casing PC Terbaik by Androbuntu 1

Spesifikasi Armaggeddon M1X:

  • Mid Tower
  • Steel structure 0.4533 SPCC
  • 1x USB 3.0
  • 1x USB 2.0
  • 1x HD Audio Port & Microphone Posrt
  • 2x SDD drive bay
  • 3x 3.5 HDD drive bay
  • 4x Expansion Slot

Dari lini casing PC murah terbaik, ada Armaggeddon M1X yang masuk dalam salah satu daftar.

Casing dengan dominasi warna hitam ini memiliki tampilan gahar serta build quality casing yang kokoh.

Karena Armaggeddon M1X terbuat dari material acrylic untuk side panel-nya sehingga kamu bisa melihat jelas hardware PC dari luar.

Selain itu casing PC ini dilengkapi dengan RGB LED Strip yang bisa diatur warnanya.

Dengan harga sekitar Rp 300 ribuan saja, Armaggeddon M1X ini sudah dilengkapi dengan dust filter, USB 3.0 dan juga sanggup menampung Liquid Cooler 240mm.

2. Aigo JESM Dream

Casing PC Terbaik by Androbuntu 2

Spesifikasi Aigo JESM Dream:

  • Mid Tower
  • 2x USB 2.0
  • 1x USB 3.0
  • 2x 3.5 HDD Drive Bays
  • 2x 2.5 Drive Bays
  • 1x Audio Mic + Headphone Jack, LED Controller

Casing PC elegan tak melulu harus mahal. Aigo JESM Dream seharga Rp 500 ribuan memiliki desain futuristik dengan lampu LED warna hijau yang memberi kesan gahar dan mencolok.

Aigo JESM Dream juga mengadaptasi casing PC gaming yang sedang tren saat ini yakni menggunakan transparent acrylic pada side panel dan top panel.

Salah satu kelebihan dadri produk ini adalah cooling fan yang berada di tiga sisi casing yaitu di bagian depan, belakang dan bagian atas.

Hal ini berguna untuk memberi sirkulasi udara yang baik untuk hardware PC.

3. Dazumba D’vito 685

Casing PC Terbaik by Androbuntu 3

Spesifikasi Dazumba D’vito 685:

  • Mid Tower
  • 2x USB 2.0
  • 2x USB 3.0
  • 2x 3.5 HDD Drive Bays
  • 450 watt Power Supply

Dazumba D’vito 685 menjadi salah satu casing PC di kelas Rp600 ribuan terbaik saat ini.

Dengan desain elegan dan futuristic, Dazumba D’vito 685 yang bertipe mid tower ini sudah mendukuk penggunaan perangkan mobo ATX hingga micro ATX.

Casing ini juga memiliki kabel managemen sistem yang berguna mengatur rute kabel agar tak berantakan.

Kelebihan lain dari Dazumba D’vito 685 adalah terdapat 7 slot ekspansi yang berguna untuk meningkatkan performa komputer.

Untuk sirkulasi udara sendiri, Dazumba D’vito 685 sudag mendukung CPU cooler dengan tinggi 160 mm plus lubang di belakang casing sebagai kit pendingin air.

4. Cougar QBX

Casing PC Terbaik by Androbuntu 4

Spesifikasi Cougar QBX:

  • Mini
  • 1x 2.5 Drive Bay
  • 4x 3.5 Drive Bays
  • 2x USB 3.0
  • 0x USB 2.0
  • 1x Headphone + microphone jack

Mini but powerfull. Ungkapan ini cocok untuk menggambarkan casing PC Cougar QBX yang dimensi ukurannya hanya 178x291x384 mm.

Meski mini, Cougar QBX tetap mampu menampung VGA high-end berukuran 350mm, 5 HDD dan SSD, ATX Power Supply berukuran 140 mm juga Optical Slim Drive.

Jika Sobat Androbuntu menyangsikan airflow casing compact, maka Cougar QBX menjawab tantangan tersebut dengan meletakkan 7 slot kipas untuk membuat sirkulasi udara lebih optimal.

Untuk memiliki casing PC keluaran tahun 2015 ini, kamu harus merogoh kocek sebesar Rp700 ribu.

5. NZXT H400i

Casing PC Terbaik by Androbuntu 5

Spesifikasi NZXT H400I:

  • Mini
  • 4 Expansion slots
  • 3+1x 2.5 Drive Bays
  • 1x 3.5 Drive Bay
  • 1x RGB LED port support up to 4x HUE+ LED strips / 5x Aer RGB fans
  • 2x USB 3.1 Gen 1
  • 1x Audio/Mic

Hadir dengan konsep RGB, NZXT H400i bisa dibilang sebagai salah satu mini casing PC ideal.

Dari segi konstruksi, NZXT H400i hadir dengan rangka baja yang kokoh dan mengadaptasi desain seri H yang ramping.

Casing ini juga terbuat dari tempered glass panel yang akan menampilkan pencahayaan RGB yang cantik.

Sistem managemen kabel untuk NZXT H400i dibuat ringkas sehingga memudahkan pengguna dalam pemasangan.

Jangan lupa, instalasi water-cooling system juga dibuat sederhana untuk AIO dan custom loop.

Terakhir, ada Adaptive Noise Reduction mengoptimalkan pendinginan dan meredam kebisingan untuk kenyamanan bermain game.

6. Fractal Design Define 7

Casing PC Terbaik by Androbuntu 6

Spesifikasi Fractal Design Define 7:

  • Mid Tower
  • 7 + 2 Expansion Slots
  • 7x 3.5 Drive Bays
  • 2x 2.5 Drive Bays
  • 9x 120/140 mm total fan
  • 1x USB 3.1 Gen 2 Type-C
  • 2x USB 3.0
  • 2x USB 2.0

Untuk kebutuhan profesional, Fractal Design Define 7 menjadi pilihan casing PC terbaik yang tepat.

Dengan dukungan water cooling menandakan bahwa casing buatan Fractal Design ini cocok untuk menunjang berbagai kebutuhan komputasi berat.

Fractal Design Define 7 juga menerapkan desain sasis baru yang terbuka untuk mengekspose interior casing dengan sempurna

Sistem filtrasi pada Fractal Design Define 7 juga cukup baik plus memiliki dukungan konektivitas USB 3.1 Gen 2 hingga USB Type-C.

Untuk harganya, Fractal Design Define 7 memiliki kisaran harga Rp 2,9 juta.

7. Be quiet! Dark Base 700

Casing PC Terbaik by Androbuntu 7

Spesifikasi be quiet! Dark Base 700:

  • Mid tower
  • 7 + 2 Expansion Slots
  • 9x 120/140 mm total fan
  • 1x USB 3.1 Gen 2 Type-C
  • 2x USB 3.0
  • 0x USB 2.0
  • 1x HD Audio I/O

Selanjutnya, be quiet! Dark Base 700 menjadi salah satu casing PC terbaik di kelas Rp 3 jutaan.

Be quiet! Dark Base 700 memiliki dukungan motherboard beragam seperti E-ATX (30.5 X 27.5 cm), ATX, M-ATX hingga Mini-ITX.

7+2 slot ekspansi yang terdapat dalam be quiet! Dark Base 700 berguna untuk meningkatkan performa computer menjadi lebih gahar.

Plus terdapat 9 lokasi fans yang membantu membuat sirkulasi udara di dalam CPU ideal.

8. Corsair Crystal Series 570X RGB

Casing PC Terbaik by Androbuntu 8

Spesifikasi Corsair Crystal Series 570X RGB:

  • Mid Tower
  • 7 Expansion slots
  • 5x 120 mm/140mm total fan
  • Dust Filters
  • 2x USB 3.0   

Mengusung konsep RGB yang futuristik, Corsair Crystal Series 570X bisa tampilan CPU kamu jadi super keren.

Lampu RGB yang disematkan pada tiga buah kipas pada panel depan selain membuat penampilan menjadi gahar juga menjaga aliran udara tetap ideal.

Dengan casing full akrilik, komposisi hardware computer kamu akan terlihat jelas dari luar.

Terlebih penampilannya dipercantik dengan adanya lampu RGB.

Sayangnya, untuk casing di kelas Rp 3 jutaan, expansion slots yang tersedia hanya ada 7.

9. Thermaltake Core W100

Casing PC Terbaik by Androbuntu 9

Spesifikasi Thermaltake Core W100:

  • Super Tower
  • 10 Expansion Slots
  • 6x 3.5 or 2.5 HDD Drive Bays
  • 4x 3.5 or 2.5 Drive Bays
  • 4x USB 3.0
  • 1x HD Audio

Mencari casing PC gaming dengan ukuran besar?

Thermaltake Core W100 ini cocok banget untuk kamu yang berniat membuat gaming PC super gede.

Sobat Androbuntu bisa mendesain PC menjadi full tower atau middle tower. Dengan ukuran yang besar, Thermaltake Core W100 mendukung 10 expansion slots.

Thermaltake Core W100 juga mendukung pemasangan 5 jenis motherboard berbeda seperti Mini ITX, Micro ATX, ATX, E-ATX dan XL-ATX.

Untuk sirkulasi udaranya, Thermaltake Core W100 memiliki banyak fan support yang terletak di depan, atas, bawah, dan sisi kanan.

Plus Thermaltake Core W100 memiliki tambahan roda yang memudahkan mobilitas gaming PC kalian.

Harga Thermaltake Core W100 sekitar Rp 4 jutaan.

10. Corsair Obsidian 1000D

Casing PC Terbaik by Androbuntu 10

Spesifikasi Corsair Obsidian 1000D:

  • Super Tower
  • 11 expansion slots
  • 5x 5.25 Drive Bays
  • 6x 3.5 Drive Bays
  • 13 Fan
  • 4 radiator
  • Support 2 motherboars
  • Support 2 PSU

Terakhir, ada Corsair Obsidian 1000D yang menjadi casing PC gaming terbaik saat ini.

Dengan harga Rp 8 jutaan, casing ini diperuntukkan untuk kamu yang ingin membangun rig dengan case full tower.

Memiliki dukungan 2 motherboard sekaligus, akan cocok untuk menunjang berbagai kebutuhan komputasi berat.

Tak hanya itu, Corsair Obsidian 1000D mendukung 2 PSU yakni ATX dan SFX.

Spesifikasi gahar lainnya dari adalah 13 fan guna memastikan sirkulasi udara di dalam CPU ideal.

Ikuti Channel YouTube Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar