Cara Menghapus Aplikasi/Game di Remix OS – Sama seperti ketika menggunakan smartphone android, kadang ada aplikasi dan game yang sudah tidak kamu gunakan. Nah, daripada aplikasi dan game tersebut tidak berguna dan hanya memenuhi penyimpanan saja, lebih baik kamu menghapusnya.
Di Remix OS, untuk menghapus aplikasi atau game tidaklah sulit. Namun karena Remix OS adalah android untuk PC dan laptop, memang cara menghapus aplikasi di sini sedikit berbeda.
Cara Menghapus Aplikasi/Game di Remix OS
Pertama, tekan tombol Windows di laptop kamu. Sehingga muncul launcher Remix OS. Terlihat seperti gambar dibawah ini.
Nah, di launcher tersebut carilah aplikasi atau game yang ingin kamu hapus. Kemudian klik kanan pada ikon aplikasi/game yang kamu pilih. Kemudian pilih “Uninstall”.
Kemudian akan muncul jendela kecil yang akan menanyakan apakah kamu benar-benar ingin menghapus aplikasi/game tersebut atau tidak. Jika kamu sudah yakin ingin menghapus aplikasi/game tersebut, klik “Ok”.
Kemudian Remix OS akan segera menghapus aplikasi/game tersebut. Tunggu sampai proses penghapusan selesai. Biasanya semakin besar ukuran aplikasi/game, akan semakin lama juga waktu yang dibutuhkan.
Bagaimana, mudah bukan ternyata cara untuk menghapus aplikasi/game di Remix OS? Semoga membantu.