Cara Membersihkan Data Aplikasi Android dengan Link2SD

Seiring dengan pemakaian, aplikasi dan game akan menyimpan data-data ke dalam penyimpanan smartphone android kamu. Data itu berupa gambar, pengaturan, informasi akun, dan lain-lain.

Untuk beberapa jenis aplikasi, data yang disimpan bisa sangat besar. Seperti Facebook, Instagram, Dropbox, dan semacamnya. Tapi, kamu bisa menghapus data-data itu. Tapi ingat, hapus data aplikasi dapat mengakibatkan aplikasi seperti baru di instal.

Maksudnya, semua informasi akun, pengaturan, dan lainnya akan terhapus. Tapi, kamu tetap masih bisa login dengan akun yang sama. Menghapus data aplikasi sangat tidak direkomendasikan untuk aplikasi offline (yang tidak memiliki fitur akun dan sinkronisasi).

Jika kamu sudah tahu manfaat dan resiko menghapus data aplikasi, berikut ini adalah cara menghapus data aplikasi menggunakan Link2SD.

Baca juga: Cara Menghapus Aplikasi Sistem di HP Android

Cara Membersihkan Data Aplikasi Android dengan Link2SD

Pertama, buka aplikasi Link2SD di smartphone android kamu. Jika belum ada, kamu bisa mendownloadnya di Google Play Store secara gratis.

Cara Membersihkan Data Aplikasi Android dengan Link2SD

Kemudian Link2SD akan menampilkan deretan aplikasi yang terpasang di HP Android. Mulai dari aplikasi sistem sampai dengan aplikasi pengguna (aplikasi yang dipasang oleh pengguna).

Di setiap aplikasi, akan ada dinformasi. Salah satu informasinya adalah mengenai data aplikasi itu sendiri. Terlihat seperti gambar dibawah ini.

Cara Membersihkan Data Aplikasi Android dengan Link2SD

Untuk menghapus data aplikasi, sentuh dan tahan pada nama aplikasi. Kemudian akan muncul banyak sekali pilihan. Sentuh pilihan “Bersihkan data”.

Cara Membersihkan Data Aplikasi Android dengan Link2SD

Kemudian akan muncul jendela peringatan mengenai apa yang akan terjadi pada aplikasi bila kamu menghapus datanya. Penjelasannya kurang lebih sama seperti yang saya tulis di awal tadi.

Sentuh “Ok” untuk melanjutkan menghapus data aplikasi.

Cara Membersihkan Data Aplikasi Android dengan Link2SD

Tunggu sampai selesai. Biasanya hanya memakan waktu beberapa detik saja. Jika sudah selesai, sekarang lihatlah. Data aplikasi menjadi 0.

Cara Membersihkan Data Aplikasi Android dengan Link2SD

Lumayan bukan untuk membersihkan ruang penyimpanan internal HP Android kalian?

Perhatian: menghapus data aplikasi sangat tidak dianjurkan untuk aplikasi offline dan game offline. Hapuslah aplikasi yang memiliki fitur login atau sinkronisasi.

Jadi walaupun kamu sudah menghapus datanya dari smartphone, kamu tetap bisa login dan menggunakan data-datanya lagi.

Ikuti Channel YouTube Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari