Cara Menggunakan VPN Master di HP Android

VPN Master adalah salah satu aplikasi VPN gratis terbaik di Android dan sudah memiliki banyak pengguna. Aplikasi ini sudah di unduh lebih dari 100 juta kali di Google Play Store.

Salah satu yang membuat aplikasi VPN ini begitu disukai oleh para penggunanya ialah karena tidak ada batasan kuota. Kamu dapat menggunakan VPN Master selama 24 jam sehari dan 7 hari seminggu.

Tidak seperti aplikasi lai, misalnya TunnelBear, yang membatasi kita untuk menggunakan VPN mereka hanya sebanyak 500MB per bulannya.

Nah, untuk Sobat Androbuntu yang sedang mencari aplikasi VPN untuk digunakan di HP Android, kalian dapat menjadikan VPN Master sebagai pertimbangan.

Baca juga: 10 Aplikasi VPN Terbaik untuk Android

Cara Menggunakan VPN Master

Sebelum mengikuti tutorial pada artikel ini, pastikan kamu sudah mengunduh aplikasi VPN Master di Google Play Store, atau gunakan tombol dibawah ini untuk langsung mengarah ke halaman unduhnya:

Jika aplikasi VPN Master sudah terpasang di HP Android milik Sobat Androbuntu, silahkan ikuti tutorial dibawah ini untuk mengetahui bagaimana cara untuk menggunakannya:

  1. Jika sudah terpasang, silahkan buka aplikasi VPN Master yang baru saja kamu unduh itu. Saat pertama kali membukanya, akan ada permintaan untuk menyetujui persyaratan aplikasi ini, langsung saja ketuk tombol I Agree.
Cara Menggunakan VPN Master Di Android

2. Aplikasi VPN Master sudah siap untuk digunakan. VPN Master akan aktif secara otomatis, kamu hanya perlu mengkonfirmasinya dengan mengetuk tombol OKE yang muncul di layar.

Cara Menggunakan VPN Master Di Android

3. Tunggu beberapa detik, VPN Master akan berusaha menghubungkan perangkat kamu ke server VPN milik mereka. Proses biasanya hanya memerlukan waktu 2 hingga 4 detik. Jika sudah ada tulisan Terhubung itu artinya VPN sudah aktif.

Cara Menggunakan VPN Master Di Android

4. Secara default, VPN Master akan mencarikan kamu server secara random. Tapi jika kamu ingin terhubung ke server dari negara tertentu, kamu dapat menyentuh tombol bergambar bendera negara yang ada di pojok kanan atas splikasi VPN Master.

Cara Menggunakan VPN Master Di Android

Kamu dapat memilih server dari beberapa negara berbeda mulai dari Inggris, Singapura, Belanda, Amerika dan masih banyak lagi. Silahkan pilih server yang ingin kamu gunakan.

Selanjutnya Sobat Androbuntu sudah dapat menggunakan HP Android kamu seperti biasa untuk browsing, menonton kontek dari aplikasi streaming atau mengunduh file dari internet. Kini perangkat kamu sudah terhubung ke VPN, jadi akan jauh lebih aman dan anonim dibandingkan sebelumnya.

Tutorial ini juga pernah saya buat dalam format video jadi akan lebih mudah untuk kamu ikuti, silahkan tonton videonya dibawah ini:

Ikuti Channel YouTube Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar