5 Alasan Kenapa HP Xiaomi Kamu Tidak Mendapatkan Update

Akhir tahun 2017 lalu Xioami baru saja merilis update MIUI 9 untuk para penggunanya di seluruh dunia.

Untuk melihat daftar HP Xiaomi yang mendapatkan update MIUI 9, kamu bisa membacanya di artikel berikut ini.

Tapi, dari banyak orang yang sudah mendapatkan update, saya sering ditanya:

“Kenapa HP Xiaomi saya tidak mendapatkan update MIUI vesi terbaru?”

Untuk kamu yang sedang memiliki permasalahan yang sama yaitu tidak adanya notifikasi untuk update, berikut ini adalah beberapa hal yang bisa menjadi alasannya.

Baca juga: Cara Menampilkan Kecepatan Jaringan di HP Xiaomi

1. HP Xiaomi Kamu Menggunakan ROM Distributor Abal-abal

Pernah dengar tentang ROM distributor abal-abal di HP Xiaomi?

Tidak mengherankan kenapa ROM distributor banyak beredar, terutama di HP Xiaomi yang impor ke Indonesia.

Rata-rata perangkat Xiaomi memang bergaransi distributor.

Hanya sedikit sekali perangkat Xiaomi yang menggunakan garansi resmi, beberapa diantaranya adalah Redmi 1s, Redmi 2, Redmi Note 3G, hingga Mi4i.

Nah, salah satu yang membedakan antara ROM resmi dengan ROM distributor adalah, ROM distributor tidak akan mendapatkan update langsung dari Xiaomi.

Jadi, hal ketika ingin membeli HP Xiaomi, ketahuilah ROM apa yang digunakan.

Ini penting untuk kelangsungan hidup HP Xiaomi kamu nantinya agar selalu mendapatkan update.

Sebagai tambahan, kamu juga bisa membaca artikel perbedaan ROM di HP Xiaomi.

2. Sudah Menerapkan Banyak Mod

Hal ini biasanya terjadi setelah HP Xiaomi di root.

Kamu mungkin terlalu asik melakukan modding di HP Xiaomi yang kamu gunakan.

Mulai dari memodifikasi sistem, memasang aplikasi root, memasang pemblokir iklan, melakukan tweak, dan modding lainnya.

Hingga akhirnya kamu mungkin tidak sengaja merusak sistem HP Xiaomi kamu.

Dengan kerusakan sistem tersebut, akhirnya HP Xiaomi kamu tidak menerima informasi update MIUI.

Kalau sudah begini, kamu harus mengingat-ingat kembali modifikasi apa yang kira-kira telah merusak sistem HP Xiaomi kamu. Kemudian mengembalikannya ke pengaturan semula.

3. Menggunakan Custom ROM

Bagaimana bisa mendapatkan update MIUI kalau ROM yang digunakan HP Xiaomi kamu adalah Custom ROM?

Beberapa orang mungkin tidak mengetahui kalau HP Xiaomi mereka menggunakan Custom ROM.

Apalagi jika perangkat yang mereka gunakan adalah perangkat second.

Dan pengguna pertama telah mengganti ROM MIUI dengan Custom ROM seperti LineageOS.

Karenanya untuk kamu yang membeli HP Xiaomi bekas, tanyakan pada penjual apakah HP tersebut menggunakan Custom ROM atau Stock ROM MIUI.

Agar nantinya kamu tidak menyesal dan bisa mendapatkan update MIUI.

4. HP Xiaomi Kamu Memang Tidak Dapat Update

Bagaimana HP Xiaomi kamu mau di update kalau memang tidak mendapatkan update dari Xiaomi?

Untuk mengetahui apakah HP Xiaomi kamu mendapatkan update MIUI terbaru atau tidak, coba cari tahu di internet. Atau baca-baca di Androbuntu.

Xiaomi biasanya memang selalu menyebar update MIUI ke hampir seluruh HP besutannya.

Tapi tidak jarang Xiaomi juga tidak memberikan update ke beberapa tipe HP.

Biasanya HP Xiaomi yang tidak mendapatkan update adalah yang tahun rilisnya sudah cukup jauh, lebih dari 3 tahun.

Dengan jarak rilis yang sudah jauh, maka bisa dipastikan hardware-nya sudah tidak bisa menjalankan MIUI terbaru secara maksimal.

5. Kesalahan Di Pengaturan

HP Xiaomi kamu tidak kunjung mendapatkan notifikasi update padahal teman-teman kamu yang lainnya dapat?

Bisa jadi ada kesalahan dalam pengaturan.

Coba aktifkan fitur update otomatis di MIUI.

Itu dia 5 alasan kenapa HP Xiaomi kamu tidak mendapatkan update MIUI versi terbaru.

Beberapa memang ada yang bisa diselesaikan, beberapa lainnya tidak bisa.

Jika HP Xiaomi kamu tidak mendapatkan update karena sudah terlalu tua usianya, ada baiknya kamu mulai nabung untuk membeli HP baru.

Ikuti saluran Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari