Inilah Penjelasan Alur Kerja Komputer yang Lengkap

Komputer saat ini sudah menjadi salah satu barang yang sangat penting.

Hal ini dikarenakan hampir semua aktivitas dilakukan menggunakan komputer.

Apalagi dalam keadaan pandemi seperti saat ini, keberadaan komputer benar-benar dibutuhkan.

Untuk Sobat Androbuntu yang sering mengutak-atik komputer apakah tahu bagaimana proses pengolahan data komputer?

Bisa dikatakan di dalam sebuah komputer ada sebuah skema yang membuat kita bisa mendapatkan hasilnya saja.

Contohnya, ketika kita hubungkan flashdisk pada komputer, maka kita bisa melihat datanya dapat disimpan dengan mudah.

Akan tetapi, banyak yang belum tahu bagaimana alur kerja sebuah komputer yang lengkap.

Maka dari itu, di sini kita akan bahas seperti apa alur keja komputer yang sering terjadi.

Biar lebih jelas, berikut ulasannya.

Baca juga:

Penjelasan Alur Kerja Komputer

1. Input

Bagian pertama adalah input atau jika diterjemahkan bisa juga “masukan”.

Tahap ini merupakan paling awal saat ada alur kerja komputer.

Di sini awalnya ada data mentah yang belum dibuat apapun.

Contohnya seperti data pada flash disk yang sudha disebutkan sebelumnya.

Selain itum, beberapa perangkat keras komputer yang sering disebut masukan atau input antara lain mouse, keyboard, scanner, dan masih banyak lagi.

Benda-benda tersebut masuk ke dalam input karena memang berfungsi memasukan data ke komputer.

Misalnya keyboard mengetik tulisan, mouse untuk memasukan berbagai macam item yag dibutuhkan hingga scanner yang juga digunakan sebagai mesin memasukan data mentah menjadi data digital.

2. Process

Bagian selanjutnya adalah tahap process atau pemrosesan.

Di sini semua data yang didapatkan dari perangkat input akan diproses oleh komputer.

Bagian yang bertanggung jawab dalam proses ini adalah CPU.

Di dalam CPU ini ada juga perhitungan dan logika yang sudah diatur sehingga datanya tidak ada yang hilang.

Selain itu, proses ini membuat data mentah menjadi data yang disesuaikan dengan keingingan pengguna.

Alat-alat yang menggunakan proses ini lebih banyak di bagian CPU.

Contohnya seperti RAM, VGA, Processor, dan masih banyak lagi.

Di bagian ini perangkat keras tersebut bekerja sesuai dengan kapasitas yang dimilikinya.

Dari segi waktu pun juga sangat tergantung dengan besaran data yang dimasukan.

Semkain besar data yang dimasukan, maka semakin lama juga prosesnya.

3. Output

Bagian ketiga adalah output atau keluaran.

Tentu saja dari tahap input hingga proses pada poin sebelumnya kita membutuhkan hasilnya.

Dari sisi bentuknya, output itu bisa berupa data atau softcopy maupun benda nyata atau hardcopy.

Softcopy bisa dilihat pada layar monitor, projector, suara, dan masi banya lagi.

Sedangkan untuk hardcopy cukup banyak dan lebih banyak ke hasil cetak seperti kertas dokumen maupun foto.

Dari ulasan di atas, kita bisa menebak jika alat yang menggunakan sistem output adalah monitor, printer, speaker, proyektor, dan sejenisnya.

Proses output ini bisa dikatakan adalah proses terakhir dalam alur kerja komputer.

Namun, sebenarnya masih ada satu lagi tahapan alur komputer yang terlewatkan.

Tahapan itu ada di bawah ini.

4. Storage

Ya, tahapan terakhir itu adalah storage atau penyimpanan.

Semua data yang telah melalui proses tidak harus selamanya dibuat dalam bentuk output.

Untuk hasil data dalam softcopy, pastinya akan disimpan dalam storage sebagai cadangan.

Adanya softcopy ini membuat pengguna tidka perlu membuat data dari awal lagi.

Dengan begitu, waktu tidak akan terbuang percuma.

Perangkat keras yang menggunakan storage ini antara lain Harddisk, Flashdisk, server, Memory card dan masih banyak lagi.

Dengan kecanggihan teknologi saat ini, penyimpanan data pun bisa dilakukan melalui internet seperti penyimpanan cloud.

Itulah penjelasan alur kerja komputer yang lengkap. Semoga artikel ini bermanfaat ya.  

Ikuti saluran Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar