Cara Membatasi Jumlah Perangkat Terhubung di Hotspot HP Android

Android memiliki fitur yang bernama hotspot pribadi.

Dengan fitur ini, kita bisa membagi koneksi internet HP Android ke perangkat lainnya, entah itu komputer, laptop, ataupun HP Android juga.

Secara default, jumlah perangkat yang bisa terhubung ke hotspot pribadi tidak dibatasi.

Tentu kita bisa mengamankan hotspot pribadi dengan password.

Tapi walaupun begitu, kita bisa melakukan pengamanan tambahan dengan cara membatasi perangkat terhubung di hotspot pribadi.

Dengan cara ini, orang lain tidak akan bisa terhubung ke hotspot kamu jika telah melebihi batas perangkat terhubung walaupun dia tahu password hotspot kita.

Jika ingin mengaktifkan fitur ini, sobat Androbuntu bisa mengikuti tutorialnya dibawah ini.

Baca juga: Cara Mengganti Ukuran Teks di Android

Cara Membatasi Jumlah Perangkat Terhubung Di Hotspot HP Android

Well, cara ini bisa kamu aplikasikan ke berbagai macam tipe dan merk HP Android.

Mulai dari Samsung, Xiaomi, Oppo, Advan, Sony, Acer, Asus, HP, hingga LG.

Tata letak dan tampilan menu mungkin akan terlihat sedikit berbeda, jadi tinggal disesuaikan saja ya.

1. Pertama buka menu Settings atau Setelan di HP Android kamu. Kemudian pilih opsi “Hotspot pribadi”.

Cara Membatasi Jumlah Perangkat Terhubung Di Hotspot Smartphone Android

2. Kemudian pilih opsi yang paling bawah, yaitu “Perangkat terhubung”.

Cara Membatasi Jumlah Perangkat Terhubung Di Hotspot Smartphone Android

3. Selanjutnya pilih “Batasi perangkat terhubung”.

Cara Membatasi Jumlah Perangkat Terhubung Di Hotspot Smartphone Android

4. Nah, kemudian kamu bisa memilih sampai berapa perangkat hotspot HP Android kamu digunakan. Kamu bisa membatasinya hanya 1 perangkat saja, hingga 6 perangkat. Silahkan pilih yang sesuai yang kamu inginkan.

Cara Membatasi Jumlah Perangkat Terhubung Di Hotspot Smartphone Android

5. Selesai. Kini tidak akan ada perangkat yang bisa terhubung ke HP Android kamu jika sudah melebihi batas perangkat terhubung, walaupun orang tersebut tahu password hotspot HP Android kamu.

Kesimpulan

Nah, itu dia tadi langkah-langkah cara membatasi jumlah pengguna yang bisa terhubung ke hotspot pribadi di HP Android.

Jika kamu sering menggunakan hotspot di Android, saya sangat menyarankan untuk mengaktifkan fitur yang satu ini.

Dengan begitu, tidak akan ada orang lain yang bisa menggunakan hotspot kamu.

Gabung Channel WhatsApp Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar