Panduan Lengkap Cara Membuat Grup WhatsApp

Seperti yang kita ketahui bersama bahwa selain berkomunikasi secara pribadi (chatting dengan 1 orang), kita juga bisa berkomunikasi dengan banyak orang sekaligus di WhatsApp.

Caranya adalah dengan membuat grup.

Grup WhatsApp memungkinkan kita untuk melakukan chatting dengan banyak orang sekaligus, dimana semua anggota dapat saling mengirim pesan dan membaca pesan anggota lain.

Jadi, misalnya kita mengirim chat ke grup, maka semua orang yang ada didalam grup WhatsApp tersebut dapat membaca pesan yang kita tulis.

Begitu juga sebaliknya. Jika ada anggota grup WA yang mengirim pesan, kita bisa membacanya juga.

Nah, dalam suatu waktu kamu mungkin pernah terpikirkan untuk mengundang teman-teman kamu dalam suatu grup.

Misalnya grup sekolah, kantor, kelas, atau yang lainnya. Tapi kamu terkendala tidak bisa membuatnya?

Tenang saja. Karena dalam artikel Androbuntu kali ini, saya akan membuat tutorial bagaimana cara membuat grup WhatsApp.

Baca juga: Cara Mengirim Folder Melalui WhatsApp

Table of Contents

Cara Membuat Grup WhatsApp

1. Buka aplikasi WhatsApp di HP Android atau iPhone kamu. Kemudian klik ikon titik tiga yang ada di pojok kanan atas.

2. Selanjutnya pilih opsi “Grup baru”.

Cara Membuat Grup WhatsApp Di Android Dan iOS

3. Kemudian akan muncul daftar seluruh teman yang ada di kontak kamu. Silahkan pilih siapa saja yang ingin kamu jadikan anggota di dalam grup WhatsApp yang akan kamu buat. Kalau sudah klik tanda panah kanan berwarna hijau.

Cara Membuat Grup WhatsApp Di Android Dan iOS

4. Berikutnya pemberian nama dan ikon grup WhatsApp. Silahkan pilih foto untuk dijadikan ikon grup WhatsApp. Kemudian berikan nama grup di kolom yang telah disediakan. Dalam tutorial kali ini, saya menggunakan nama “Androbuntu.com”. Jika semuanya sudah di isi, tinggal klik tombol ceklis.

Cara Membuat Grup WhatsApp Di Android Dan iOS

5. Selesai deh. Kini grup WhatsApp kamu sudah dibuat.

Bagaimana, ternyata sangat mudah bukan? Tidak sampai 1 menit, grup WA kamu sudah selesai dibuat.

Kini, orang-orang yang kamu ajak di grup akan bisa berinteraksi satu sama lain.

Tips Tambahan

Buatlah grup WhatsApp dengan nama yang jelas.

Misalnya kamu ingin membuat grup untuk alumni sekolah, maka buat nama “Alumni SMP Androbuntu 1” atau semacamnya.

Dengan begitu teman-teman yang kamu ajak ke grup tidak bingung itu grup apa. Jadi mereka tidak akan langsung meninggalkan grup yang baru saja kamu buat.

Berikut ini adalah beberapa artikel terkait WhatsApp yang bisa kamu baca sebagai referensi dalam mengatur grup WA:

Kesimpulan

Nah, itu dia tadi panduan lengkap cara membuat grup di Wa versi terbaru.

Setahu saya, tidak ada batasan berapa grup yang bisa kamu buat di WA.

Sepanjang kamu punya teman-teman untuk dijadikan anggota, kamu bisa terus membuat grup.

Terakhir diperbarui pada 20 Juli 2021.

Gabung Channel WhatsApp Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar