Google Drive adalah salah satu layanan cloud storage terpopuler saat ini, karenanya banyak orang yang menyimpan file mereka di layanan ini.
Orang-orang biasanya menggunakan Google Drive untuk menyimpan file dan menghapusnya dari perangkat mereka agar perangkat mereka tidak cepat penuh penyimpanan internalnya.
Salah satu jenis file yang paling sering di unggah ke Google Drive adalah video karena video biasanya berukuran besar dan cepat menghabiskan penyimpanan internal.
Namun sayangnya saya sering mendapatkan pertanyaan kenapa video tidak dapat diputar setelah di unggah ke Google Drive, baik itu melalui browser di komputer ataupun di Android.
Kaarenanya di artikel ini saya akan mencoba menjawab pertanyaan tersebut dan memberikan beberapa solusi yang bisa kalian lakukan.
Baca juga: Cara Mengatasi Penyimpanan Google Drive Penuh
1. Perbarui Browser
Jika Sobat Androbuntu mencoba menonton video yang tersimpan di Google Drive melalui browsser kemudian mengalami kendala, kemungkinan browser yang kalian gunakan tidak didukung oleh Google Drive.
Biasanya browser versi lama tidak didukung oleh Google Drive seperti Internet Explorer.
Jika kalian menggunakan Firefox atau Chrome pun, bisa jadi tetap tidak didukung oleh Google Drive karena versi browser yang kalian gunakan sudah terlalu lama.
Untuk mengatasi hal tersebut, coba perbarui browser kamu ke versi terbaru.
2. Bersihkan Cache dan Cookies
Cache dan cookies adalah salah satu file yang disimpan oleh browser guna mempercepat proses pemuatan situs.
Jika kalian sering mengunjungi situs yang sama, maka cahce dan cookies dari situs tersebut akan banyak tersimpan di perangkat kamu.
Namun jika sudah terlalu banyak, terkadang justru cache dan ccokies menjadi salah satu penyebab video yang ada di Google Drive tidak dapat ditonton.
Karenanya, sesekali kamu perlu membersihkan cache dan cookies dari browser, caranya adalah sebagai berikut:
- Ketuk tombol titik tiga pada Chrome lalu pilih menu Settings;
- Pada menu Settings pilih tab Privacy and security;
- Lalu pilih Clear browsing data;
Selanjutnya coba buka kembali video yang ingin kamu tonton di Google Drive.
3. Perbarui Aplikasi Google Drive
Jika Sobat Androbuntu mencoba untuk menonton video langsung dari aplikasi Google Drive di Android atau iPhone, kemungkinan permasalahannya ada pada aplikasi Google Drive yang kalian gunakan.
Coba buka Play Store atau App Store, cek apakah ada pembaruan untuk Google Drive atau tidak.
Jika ada, maka segera perbarui aplikasi Google Drive di perangkat kalian.
Karena bisa jadi alasan kenapa kalian tidak dapat memutar video adalah karena aplikasi Google Drive yang kalian gunakan saat ini versinya sudah sangat lama, jadi perlu diperbarui.
4. Cek Apakah File Video Rusak atau Tidak
Dalam istilah komputer, file yang rusak sering juga disebut dengan corrupt.
Kerusakan file dapat terjadi karena beberapa hal, entah karena media penyimpanannya yang jelek, sudah lama tidak dibuka, hingga karena terkena virus.
Silahkan cek kembali apakah video yang ingin kamu tonton tersebut rusak atau tidak.
Salah satu cara mengetahuinya adalah dengan melihat apakah ada thumbnail yang muncul untuk video tersebut ada atau tidak.
Video yang rusak atau corrupt biasanya tidak memilikki thumbnail.
5. Gunakan Koneksi Internet yang Cepat
Jika Sobat Androbuntu mencoba untuk menonton video beresolusi tinggi yang disimpan di Google Drive, maka kalian membutuhkan koneksi internet yang cepat dan lancar.
Dengan begitu kalian dapat menonton videonya tanpa kendala.
Sebaliknya, jika koneksi internet yang kalian gunakan tidak begitu cepat dan stabil, kalian akan mengalami kesulitan untuk menonton videonya.
Bayangkan seperti kalian sedang menonton video di YouTube menggunakan koneksi yang lambat, maka kalian akan terus melihat buffering, begitu juga saat kalian mencoba menonton video di Google Drive.
Karenanya coba gunakan koneksi internet yang lebih cepat jika kalian mengalami kendala saat menonton video dari Google Drive.
6. Format Video Tidak Didukung Google Drive
Alasan lain kenapa video kalian tidak dapat ditonton adalah karena video tersebut memiliki format yang tidak didukung oleh Google Drive.
Beberapa format video populer yang didukung oleh Google Drive antara lain adalah:
- MPEG4
- WebM
- WMV
- MOV
- 3GP
- FLV
Untuk melihat daftar lengkapnya kalian dapat melihatnya di laman resmi Google Drive disini.
Jika video yang kalian tonton memiliki format yang berbeda yang tidak ada pada daftar diatas, maka sangat wajah jika video tersebut tidak dapat kalian tonton.
Tapi tenang saja, kalian dapat mengunduhnya terlebih dahulu, kemudian putar video tersebut menggunakan VLC.
7. Video Adalah Video Bajakan
Sebagai sebuah perusahaan besar, Google senantiasa mencoba menjaga nama baiknya.
Layanan-layanan gratis yang mereka berikan seringkali dimanfaatkan oleh para pembajak untuk membagikan konten-konten bajakan, yang mana itu melanggar hak cipta.
Dan Google Drive adalah salah satu aplikasi yang paling sering digunakan untuk menyebarkan konten yang melanggar hak cipta tersebut.
Jika kalian mendapatkan video dari situs berbagi video dan film bajakan kemudian menyimpannya di Google Drive, lalu setelah itu videonya tidak dapat ditonton, maka kemungkinan itu adalah karena Google berhasil mendeteksi itu adalah video bajakan.
Karenanya, hindari mengunggah video bajakan ke akun Google Drive kamu.