Cara Menggunakan Google Docs Offline di Google Chrome – Google Docs adalah aplikasi web yang dirancang oleh Google untuk membuat dokumen secara online yang bisa diakses melalui peramban ataupun aplikasi android dan iOS. Namun, selain digunakan secara online, Google Docs juga tetap bisa digunakan ketika kamu sedang offline.
Seiring dengan perkembangannya, Google Docs kian populer digunakan oleh banyak orang diseluruh dunia. Google Docs gratis dan bisa digunakan secara bebas. Tanpa perlu membayar biaya lisensi seperti Microsoft Office. Jadi bisa lebih menghemat biaya.
Cara Menggunakan Google Docs Offline
1. Buka Google Docs, masuk dengan menggunakan akun Google kamu, lalu klik tanda garis tiga di sebelah kiri atas.
2. Pilih Settings / Setelan (tergantung dari bahasa yang kamu gunakan).
3. Pada opsi Offline, geser slider ke sebelah kanan untuk mengaktifkan Google Docs Offline.
4. Maka Google Docs akan mendownload dokumen-dokumen milik kamu agar dapat digunakan secara offline. Pastikan bahwa kamu tetap terhubung ke internet selama proses ini berlangsung.
5. Ketika selesai, coba matikan internet yang kamu gunakan. Lalu pilih salah satu dokumen di Google Docs milik kamu. Maka akan ada ikon petir disamping judul dokumen.
6. Selamat, sekarang kamu telah menggunakan Google Docs offline. Untuk mendapatkan kinerja yang optimal, sangat disarankan kamu juga mengunduh ekstensi Office Editing dari Google. Ekstensi ini memungkinkan kamu untuk mengedit dokumen Microsoft Office menggunakan Google Docs.
Kesimpulan
Dengan menggunakan fitur offline ini, maka akan sangat membantu kamu yang sering menggunakan Google Docs untuk bekerja, mengerjakan tugas, atau mencatat hal-hal penting lainnya. Entah itu mengetik dokumen, artikel, ataupun skripsi.
Dengan memanfaatkan fitur offline ini, kamu tidak perlu khawatir lagi jika ingin mengetik dokumen di tempat-tempat yang tidak ada koneksi internet seperti di dalam kereta, bus, di kampung halaman, atau dimanapun.
Setelah kamu terhubung ke internet, maka semua dokumen yang kamu buat selama offline akan segera di upload ke server Google Docs dan di selaraskan dengan akun yang kamu miliki. Jadi semua dokumen kamu aman tersimpan di server Google dan bisa diakses di semua perangkat yang kamu miliki.