Cara Menghapus Akun Google atau Gmail

Saya yakin sebagian besar dari kamu memiliki akun Google atau Gmail. Terutama untuk para pengguna Android, maka memiliki akun Google adalah hal wajib.

Karena jika tidak punya akun Google, maka tidak dapat membuka Google Play Store dan mengunduh aplikasi dan juga game untuk HP Android kamu.

Beberapa orang bahkan ada yang memiliki lebih dari satu akun Google. Tujuannya bermacam-macam. Ada yang untuk memisahkan antara akun bisnis dan akun pribadi.

Dengan begitu ia dapat dengan mudah mengatur email, Google Drive, dan konten lainnya yang terhubung dengan akun Google secara lebih mudah. Tidak akan tercampur antara pekerjaan dan pribadi.

Namun terkadang memiliki terlalu banyak akun juga dapat menjadi hal yang merepotkan. Karenanya menghapus akun yang sudah tidak digunakan lagi merupakan pilihan yang bijak.

Untuk kamu yang memiliki terlalu banyak akun dan ingin menghapus beberapa atau salah satunya saja, maka kamu sedang membaca artikel yang tepat.

Kenapa di Hapus?

Kenapa sih suatu akun Google harus di hapus? Kamu mungkin bertanya seperti itu. Sebenarnya ada banyak alasan kenapa kamu atau orang lain harus menghapus akun Google.

Berikut ini beberapa contoh alasannya:

  • Punya terlalu banyak akun Google, jadi harus di hapus beberapa akun yang jarang digunakan;
  • Ingin hijrah atau pindah menggunakan layanan lain, contohnya Yahoo Mail, ProtonMail ataupun iCloud;
  • Sudah mempunyai akun Google baru, dan tidak ingin menggunakan akun Google lama.

Pertanyaannya, apa alasan kamu ingin menghapus akun Google? Apapun alasannya, kamu perlu mengetahui apa saja efek yang terjadi jika akun Google kamu dihapus.

Baca juga: Cara Menonaktifkan Asisten Google di Android

Apa Efek Menghapus Akun Google?

Jika akun Google kamu dihapus, maka akan ada beberapa konsekuensi yang harus kamu terima, antara lain adalah:

  • Alamat Gmail kamu otomatis tidak dapat digunakan lagi untuk mengirim dan menerima email, semua email yang dikirim ke alamat Gmail kamu akan dikembalikan ke pengirim;
  • Semua file baik itu berupa foto, video, dan file lainnya yang disimpan di Google Drive kamu akan terhapus secara permanen. Jadi ada baiknya kamu unduh terlebih dahulu;
  • Semua dokumen Google Docs juga akan ikut terhapus secara permanen;
  • Semua file yang pernah kamu bagikan menggunakan link di Google Drive tidak lagi dapat diakses;
  • Akun YouTube juga akan hilang;
  • Semua akun yang terkait dengan layanan Google akan ikut terhapus.

Bagaimana, sudah tahu ‘kan apa efek jika kamu menghapus akun Google? Pikirkan baik-baik apakah kamu benar-benar ingin menghapusnya atau tidak.

Atau alternatifnya kamu bisa mengunduh semua file dari Google Drive kamu yang terkait dengan akun Google yang ingin dihapus.

Jika sudah yakin ingin menghapus akun Google, silahkan lanjutkan dengan membaca tutorial dibawah ini.

Cara Menghapus Akun Google atau Gmail Permanen

Tutorial dibawah ini saya screenshot dari PC. Tapi walaupun begitu tetap bisa kamu ikuti dari Android ataupun iPhone.

Caranya sama persis, yang berbeda mungkin hanya tampilan dan tata letak menu. Hal itu dikarenakan kamu mengaksesnya dari ponsel. Tapi secara garis besar caranya sama saja.

Berikut ini adalah langkah-langkah cara menghapus akun Google:

1. Buka browser di Android, iPhone ataupun PC.

2. Login ke Gmail atau akun Google yang ingin kamu hapus.

3. Setelah itu masuk ke halaman settings, untuk mempermudah kamu bisa klik link berikut https://www.google.com/settings.

4. Pada halaman settings, klik menu Data & personalisasi.

5. Setelah itu Sobat Androbuntu akan melihat beberapa pilihan lainnya. Silahkan klik pilihan Hapus layanan atau akun Anda. Perhatikan screenshot dibawah ini:

cara hapus akun google di xiaomi

6. Nah, berikutnya tinggal klik Hapus akun Anda.

cara menghapus akun gmail yang tidak terpakai

7. Jika diminta, silahkan konfirmasi dengan cara memasukan password Gmail kamu.

Setelah itu akun Google kamu telah benar-benar terhapus secara permanen. Tidak ada lagi cara untuk mengembalikan semuanya.

Ikuti saluran Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari