Chrome merupakan peramban web buatan Google sekaligus peramban dengan jumlah pengguna terbanyak di planet bumi. Hal ini bukan tanpa alasan, karena Chrome memang memiliki kelebihan-kelebihan yang tidak dimiliki oleh peramban web lain.
Saya yakin sekitar 80% kamu yang sedang membaca artikel ini juga menggunakan Chrome ‘kan? Entah itu di Android, iOS, Linux, Windows ataupun macOS.
Tapi, pernahkah kamu berpikir apa saja kelebihan Google Chrome yang membuatnya begitu disukai oleh banyak orang? Jika penasaran, ikuti saja ulasannya dibawah ini.
Baca juga: Cara Mengatasi Google Chrome Error di Android
Kelebihan Google Chrome
Kita mulai dengan kelebihannya terlebih dahulu ya Sobat Androbuntu. Berikut ini adalah kelebihan Google Chrome:
1. Desain yang Minimalis
Diantara semua peramban yang pernah saya coba, Chrome adalah yang paling minimalis dan simpel tampilannya. Ini menjadi kelebihan tersendiri.
Jadi, Sobat Androbuntu tidak akan terganggu dengan detail-detail tampilan yang tidak diperlukan. Tampilan Chrome di Linux, dengan di Windows dan macOS juga sama dan konsisten.
Kenapa tampilan yang minimalis membuat Google Chrome menjadi browser yang lebih baik dibandingkan browser lainnya? Setidaknya ada 3 poin terkait hal itu, yaitu:
- Tampilan yang minimalis membuat Google Chrome lebih hemat ruang layar dan memudahkan pengguna untuk fokus pada konten web yang mereka kunjungi.
- Tampilan yang minimalis juga membuat Google Chrome lebih mudah dioperasikan oleh pengguna yang berbagai tingkat keahlian. Pengguna tidak perlu mengatur banyak pengaturan atau fitur tambahan yang mungkin tidak mereka butuhkan.
- Tampilan yang minimalis juga mencerminkan filosofi Google yang mengutamakan kecepatan, kesederhanaan, dan keamanan dalam mengembangkan produk-produknya. Google Chrome dirancang untuk memberikan pengalaman berselancar web yang optimal bagi pengguna.
2. Proses Loading Tab Dilakukan Secara Terpisah
Ya, benar. Proses loading tab di Google Chrome dilakukan secara terpisah untuk setiap tab, ekstensi, dan subframe. Ini bertujuan untuk menghindari kehilangan data jika ada tab yang error.
Jadi, jika satu tab bermasalah, tab lainnya tidak terpengaruh. Ini juga memudahkan untuk mencari dan menutup tab yang menghabiskan banyak sumber daya. Namun, ini juga berarti Chrome menggunakan lebih banyak RAM dan sumber daya lainnya.
3. Integrasi dengan Layanan Google
Google Chrome adalah peramban web yang dikembangkan oleh Google. Google Chrome terintegrasi dengan layanan Google lainnya, seperti Gmail, Google Drive, Google Photos, Google Translate, dan Google Assistant.
Dengan integrasi ini, pengguna dapat mengakses dan mengelola berbagai layanan Google dengan mudah dan cepat melalui Google Chrome. Beberapa fitur integrasi yang ditawarkan oleh Google Chrome antara lain:
- Sinkronisasi akun Google: Pengguna dapat masuk ke akun Google mereka di Google Chrome dan menyinkronkan data peramban, seperti riwayat, bookmark, kata sandi, dan ekstensi, di semua perangkat yang menggunakan Google Chrome.
- Akses cepat ke layanan Google: Pengguna dapat mengakses layanan Google favorit mereka, seperti Gmail, Google Drive, Google Photos, dan Google Translate, dengan mengklik ikon layanan yang ada di sudut kanan atas Google Chrome. Pengguna juga dapat menambahkan pintasan ke layanan Google lainnya di halaman tab baru Google Chrome.
- Google Assistant di Google Chrome: Pengguna dapat menggunakan Google Assistant, asisten virtual yang dikembangkan oleh Google, di Google Chrome dengan mengklik ikon mikrofon yang ada di bilah alamat Google Chrome. Pengguna dapat memberikan perintah suara atau mengetikkan pertanyaan kepada Google Assistant dan mendapatkan jawaban atau bantuan dari Google Assistant. Google Assistant dapat membantu pengguna melakukan berbagai hal, seperti mencari informasi, menerjemahkan teks, membuka situs web, mengatur pengingat, dan lain-lain.
4. Mempermudah Pencarian
Seperti yang kita ketahui bersama bahwa saat ini Google merupakan situs mesin pencari terpopuler di dunia. Ia bahkan menduduki peringkat 1 sebagai website yang paling banyak dikunjungi.
Hampir semua orang ketika ingin mencari suatu informasi, pasti mengawalinya dari Google. Nah, di Chrome semuanya terintegrasi secara mendalam.
Kamu tidak perlu membuka google.com terlebih dahulu untuk mencari sesuatu. Cukup ketik kata yang ingin kamu cari di tab, lalu klik enter.
Maka Chrome akan membuka halaman google.com lengkap dengan hasil pencarian dari kata kunci yang kamu masukkan.
5. Memiliki Banyak Ekstensi
Google sebenarnya sudah melengkapi Chrome dengan banyak fitur bawaan yang berguna. Mulai dari download manajer bawaan, terjemahan, login otomatis, penyimpan password dan masih banyak lagi.
Namun jika Sobat Androbuntu masih merasa ada fitur yang kurang, kamu bisa memanfaatkan ekstensi. Ekstensi adalah fitur pihak ketiga yang bisa dipasang dari Chrome Web Store.
Di sana kamu bisa cari ekstensi yang kamu inginkan. Cukup klik install, maka ekstensi akan segera terpasang.
6. Tersedia Banyak Tema
Google Chrome memang dirancang dengan tampilan yang simpel dan minimalis. Namun beberapa orang mungkin ingin mendapatkan tampilan yang berbeda.
Sobat Androbuntu dapat mengunjungi Chrome Web Store dan mencari tema Google Chrome disana. Ada banyak sekali tema yang bisa di download.
Beberapa diantaranya dibuat langsung oleh Google, dan sisanya dibuat oleh pengembang pihak ketiga. Jadi kamu tidak akan pernah bosan dengan tampilan peramban web populer ini.
Untuk panduan lengkap cara ganti tema di Google Chrome, bisa kamu baca disini.
7. Dapat Diintegrasikan dengan Internet Download Manager
Sebagian besar pengguna Windows yang sering mengunduh file dari internet pasti menggunakan aplikasi Internet Download Manager.
Google Chrome biasanya akan langsung mengenali jika di PC kamu terpasang Internet Download Manager.
Jadi ketika mengunduh file, akan langsung diarahkan menggunakan Google Chrome. Jika tidak berhasil mengenali, maka tenang saja.
Karena di Chrome Web Store ada ekstensi IDM resmi yang bisa kamu download.
8. Selalu di Update
Google Chrome adalah salah satu browser paling populer di dunia. Salah satu alasan mengapa banyak orang memilih Google Chrome adalah karena browser ini selalu mengikuti perkembangan teknologi dan keamanan internet.
Google Chrome rutin melakukan pembaruan untuk meningkatkan performa, fitur, dan sistem keamanannya. Dengan begitu, pengguna Google Chrome dapat menjelajah web dengan aman, cepat, dan nyaman.
Google Chrome juga mendukung berbagai ekstensi dan aplikasi yang dapat menambah fungsionalitas browser ini.
9. Tersedia di Banyak Platform
Saat ini ada tiga sistem operasi yang biasa digunakan orang di PC atau laptop mereka.
Mulai dari Linux, macOS hingga Windows.
Dan Google Chrome dapat digunakan diketiganya.
Jadi sebagai pengguna, kamu bebas menggunakan Google Chrome di sistem operasi mana saja.
Tidak heran kalau Google Chrome memiliki basis pengguna yang banyak.
Tidak seperti beberapa browser lainnya yang hanya dapat digunakan di Windows saja, atau macOS saja.
Chrome juga tersedia di perangkat mobile seperti Android dan iOS.
10. Ada Fitur Terjemahkan Halaman Web
Ketika sedang melakukan riset untuk menulis makalah, jurnal, skripsi atau artikel, kita sering harus mengunjungi situs-situs berbahasa asing.
Mengunjungi website berbahasa asing seperti Bahasa Inggris, Spanyol, Arab atau lainnya menggunakan Google Chrome akan memudahkan kamu dalam mencari informasi.
Apalagi jika kamu tidak begitu menguasai bahasa dari situs yang sedang kamu buka.
Dengan fitur terjemahan bawaannya, Google Chrome mampu mengubah bahasa suatu situs menjadi Bahasa Indonesia.
Kekurangan Google Chrome
Tidak ada yang sempurna di dunia ini, bahkan Google Chrome.
Walaupun diklaim sebagai peramban web terpopuler, Google Chrome juga memiliki kekurangan.
Berikut ini adalah beberapa diantaranya:
1. Google Chrome Boros RAM
Sudah jadi rahasia umum bahwa salah satu kekurangan Google Chrome adalah penggunaan RAM yang berlebihan.
Tidak seperti Firefox yang masih dalam batas normal dalam menggunakan RAM.
Chrome memang diketahui cukup rakus memakan RAM PC atau laptop.
Maka dari itu Sobat Androbuntu tidak direkomendasikan menggunakan Chrome jika perangkatnya hanya menggunakan 2GB RAM atau kurang.
Apalagi membuka banyak tab sekaligus.
2. Data Kita Ada di Server Google
Google merupakan perusahaan periklanan.
Dan ini adalah sisi negatif dari menggunakan produk-produk buatan Google.
Kita mungkin dapat menggunakan produk-produk buatan Google Secara gratis.
Namun sebagai gantinya, data-data kita akan digunakan untuk penargetan iklan.
Mulai dari data pribadi seperti nama, tempat dan tanggal lahir, hobi, riwayat browsing, member Blackpink favorit, dan masih banyak lagi.
Kamu pasti sering ‘kan melihat iklan berisi barang-barang yang sedang kamu cari?
Nah, itu adalah salah satu contoh bagaimana Google menggunakan data-data kita untuk menargetkan iklan.
Ok, cukup sekian pembahasan kali ini. Apakah ada diantara kamu yang juga menggunakan Google Chrome?
Kira-kira apa saja sih kelebihan Google Chrome menurut kamu? Atau kamu malah tidak pakai Google Chrome?