Meta deskripsi: tidak perlu bingung lagi dalam mencari rekomendasi 10 mousepad gaming terbaik, sebab semua informasi lengkapnya bisa diperoleh di sini.
Mousepad memiliki peranan penting dalam menunjang proses permainan gim sebab dapat menambah fokus, menjaga pergerakan tetikus, serta meningkatkan kenyamanan dalam bermain.
Untuk membantu menemukan alas mouse gaming yang tepat, berikut rekomendasi 10 mousepad gaming terbaik untuk kamu.
1. Corsair MM600
Corsair MM600 menawarkan alas mouse dua sisi dengan sumbatan karet di setiap sudutnya.
Bantalan karet tersebut akan mengunci tetikus sehingga tidak akan bergeser ke mana-mana.
Menggunakan aluminium, Corsair MM600 memiliki permukaan lebar yang memudahkan tetikus bergerak secara leluasa.
Permukaan gesekannya rendah sehingga dapat meningkatkan waktu respons dalam bermain gim.
Harga mulai dari Rp550.000 di Shopee.
2. SteelSeries QcK
Steelseries QcK menggunakan kain tenun mikro QcK yang memiliki jumlah benang tinggi sehingga mampu memberikan kontrol maksimal pada mouse dengan pergerakan yang sangat presisi dan luncuran yang mulus.
Pada saat yang sama, alas karetnya membantu mencegah tetikus meluncur di sekitar meja saat Sobat Androbuntu bermain gim.
Kelebihan lainnya adalah tahan lama dan bisa dicuci.
Harga: mulai 221.000 di Tokopedia.
3. Cooler Master MP510
Cooler Master MP510 menawarkan 4 ukuran berbeda, mulai dari ukuran kecil hingga ukuran besar yang muat di meja apa pun.
Cooler Master MP510 terbuat dari kain Cordura yang tahan lama, tidak gampang robek, serta dapat menyerap noda atau cairan yang mengenainya.
Harga: mulai dari Rp270.000 di Tokopedia.
4. Razer Sphex v2
Razer Sphex v2 memiliki ukuran yang tipis sekitar 140 inci persegi sehingga mudah dibawa ke mana-mana.
Meskipun berbentuk tipis, Razer Sphex v2 memiliki permukaan polikarbonat yang lebih tahan lama dan dapat mengoptimalkan kontrol tetikus khusus gaming.
Razer Sphex v2 juga menyediakan ukuran regular dan ukuran kecil sehingga pas untuk kamu yang memiliki meja kecil.
Harga: Rp255.000 di Bibli dan Tokopedia.
5. Roccat Taito Control
Roccat Taito Control memiliki beberapa ukuran berbeda yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan.
Bagian belakangnya dilapisi karet sehingga dapat menjaga mouse tetap berada di tempat dan tidak bergeser ke mana-mana.
Bagian tepi dijahit begitu rapi untuk menghindari benang-benang yang merumbai dan mengganggu permainan.
Sayangnya, Roccat Taito Control tidak memiliki cahaya RGB yang menyertai serta pengisian daya nirkabel.
Kamu dapat membelinya di Tokopedia dengan harga mulai dari Rp180.000.
6. Corsair MM1000 Qi
Corsair MM1000 Qi mouse pad merupakan mousepad gaming terbaik selanjutnya yang menggabungkan kenyamanan pengisian daya nirkabel Qi dengan permukaan alas mouse bertekstur mikro sehingga memungkinkan gamer untuk mengisi daya perangkat Qi apa pun dari desktop.
Corsair MM1000 Qi memiliki permukaan yang keras dan bertekstur mikro. Ukurannya 350mm x 260mm x 5mm (W x D x H).
Harga: mulai dari Rp800.000 di Tokopedia.
7. Razer Goliathus Chroma
Khusus untuk Sobat Androbuntu yang mencari mousepad gaming terbaik dengan pencahayaan RGB, maka Razer Goliathus Chroma adalah pilihan yang tepat.
Memiliki 16,8 juta warna, Razer Goliathus Chroma dapat mengoptimalkan gim yang tengah dimainkan.
Razer Goliathus Chroma mempunyai permukaan kain yang bertekstur mikro sehingga terkesan lebih lembut.
Tetapi, dapat memberikan umpan balik yang lebih taktil, memungkinkan presisi yang lebih tinggi dalam gim yang membutuhkan kecepatan.
Alasnya terbuat dari karet busa alami untuk menjaga alas mouse tetap di tempatnya.
Harga: mulai dari Rp779.000 di Tokopedia.
8. Corsair MM800 RGB Polaris
Selain menerapkan pencahayaan RGB Corsair yang fantastis, Corsair MM800 RGB Polaris mempunyai keunggulan dalam permukaan gesekan rendah sehingga memungkinkan tetikus dapat bergerak cepat dan tepat.
Bila pencahayaan tidak cukup, MM800 menggunakan antarmuka CUE2 khusus Corsair untuk menyinkronkan pencahayaannya dengan periferal kamu yang lain seperti PC.
Ukuran Corsair MM800 RGB Polaris adalah 13,7 x 10,2 x 0,2 inci (350 x 260 x 5mm; W x D x H).
Harga dibandrol mulai dari Rp799.000 di Tokopedia.
9. Asus ROG Scabbard
Asus ROG Scabbard terkenal sebagai mousepad gaming terbaik yang kokoh dan berukuran besar.
Maka tidak heran jika disebut sebagai giant mousepad lantaran dapat menampung laptop atau keyboard dan mouse bersama aksesori lain yang kamu miliki.
Asus ROG Scabbard mempunyai alas karet merah ROG anti selip dan permukaan anyaman dengan gesekan rendah untuk kontrol tetikus secara maksimal.
Kamu dapat membelinya di Tokopedia dengan harga mulai dari Rp 554.000.
10. MSI Thunderstorm
MSI Thunderstorm terbuat dari bahan aluminium tetapi berukuran tipis dan tahan lama.
Permukaannya memiliki garis yang dapat mengoptimalkan kontrol dan kecepatan tetikus dalam bergerak.
Uniknya, kamu dapat membalik mousepad untuk berganti ke sisi yang bertekstur mikro agar lebih nyaman.
MSI Thunderstorm berukuran 12,6 x 8,8 x 0,07 inci (320 x 225 x 2 mm; W x D x H).
kamu bisa membelinya di Shopee mulai dari Rp600.000.
Itulah 10 mousepad gaming terbaik yang bisa jadi rekomendasi kamu untuk bermain gim lebih nyaman.