Gampang Menang! Ini 8 Senjata Terbaik di PUBG Mobile

Sebagai sebuah game battle royale, PUBG Mobile dilengkapi dengan banyak sekali senjata yang dapat kita gunakan.

Setiap senjata memiliki kemampuan uniknya masing-masing.

Misalnya, ada senjata yang memiliki kelebihan untuk pertarungan jarak jauh namun lemah digunakan di jarak dekat.

Begitu juga sebaliknya.

Nah, pembahasan senjata di PUBG Mobile ini sangat menarik.

Karenanya saya akan membahasnya secara khusus di artikel ini.

Baca juga:

8 Senjata Terbaik di PUBG Mobile

1. AWM

Senjata Terbaik di PUBG Mobile by Androbuntu.com 1

Senjata terbaik di PUBG pada urutan pertama adalah AWM.

Senjata dengan jenis Sniper Rifle Par Excellence ini cocok untuk kamu yang suka bertempur dari jarak aman.

Dengan senjata ini, kamu cukup mencari posisi aman dari kejauhan.

Jika melihat musuh, bidik lalu tembak.

Hanya butuh sedikit peluru untuk melumpuhkan musuh.

Namun dibalik kesaktiannya, senjata ini juga sulit digunakan.

Kamu harus memiliki skill membidik yang mumpuni.

Jika kamu sering miss, maka ada potensi kamu yang akan mati.

2. Groza

Senjata Terbaik di PUBG Mobile by Androbuntu.com 2

Di PUBG Mobile, Groza sering dijuluki sebagai assault rifle terbaik.

Bukan tanpa alasan, karena senjata buatan Rusia ini memiliki rate of fire yang tinggi.

Sehingga dengan menggunakan senjata ini, Sobat Androbuntu dapat menghabisi musuh dalam waktu yang cepat.

Senjata ini menggunakan peluru tipe 7.62mm dengan isi magazine sebanyak 30 butir peluru.

3. AKM

Senjata Terbaik di PUBG Mobile by Androbuntu.com 3

Jika dibandingkan dengan senjata tipe assault rifle lainnya, AKM bisa dikatakan memiliki damage yang paling tinggi.

Jadi tidak heran kalau senjata ini masuk dalam daftar senjata terbaik di PUBG Mobile.

Kamu juga dapat menambahkan aksesoris seperti Scope 6x Zoom dan peredam suara.

Oh ya, senjata ini menggunakan amunisi berukuran 7.62mm.

4. M416

Senjata Terbaik di PUBG Mobile by Androbuntu.com 4

Masih ternasuk jenis assault rifle, senjata berikutnya merupakan M416.

M416 termasuk senjata yang cocok digunakan dalam pertarungan jarak menengah.

Waktu recoilnya yang rendah membuat senjata ini cukup disukai para pemain PUBG.

Rate of firenya cukup tinggi, seimbang dengan waktu recoilnya.

Jika digunakan oleh orang yang cakap, senjata ini sangat mematikan.

5. Beryl M762

Senjata Terbaik di PUBG Mobile by Androbuntu.com 5

Kamu merupakan tipe pemain yang sering bertarung di jarak dekat?

Kalau begitu, cobalah gunakan senjata Beryl M762.

Rate of firenya tinggi, sehingga benar-benar cocok digunakan di jarak dekat.

Kekurangannya, senjata ini memiliki recoil yang terlalu kuat.

Jadi, jangan coba-coba gunakan senjata ini untuk pertempuran jarak jauh.

6. UZI

Senjata Terbaik di PUBG Mobile by Androbuntu.com 6

Salah satu jenis senjata yang bagus digunakan untuk jarak dekat adalah SMG atau Submachine Gun.

Dan salah satu SMG terbaik di PUBG Mobile adalah UZI.

Rate of fire dan damagenya seimbang.

Menggunakan amunisi jenis 9mm dan bobotnya cukup ringan.

Namun kekurangannya senjata ini tidak bisa Sobat Androbuntu gunakan bersama Scope.

Hal tersebut menjadikannya tidak cocok digunakan di akhir permainan.

7. Skorpion

Senjata Terbaik di PUBG Mobile by Androbuntu.com 7

Satu lagi senjata terbaik di PUBG Mobile yang wajib kamu coba, yaitu Skorpion.

Senjata Pocket SMG ini memiliki rate of fire yang dapat dikatakan tinggi.

Apalagi dengan fitur mode tembak otomatisnya, semakin efektif untuk pertarungan jarak dekat.

8. S1897

Senjata Terbaik di PUBG Mobile by Androbuntu.com 8

S1897 termasuk senjata yang mudah untuk ditemukan di PUBG Mobile.

Walaupun memiliki rate of fire yang tidak begitu tinggi, namun jika digunakan di jarak dekat cukup efektif.

Sobat Androbuntu hanya butuh satu tembakan sempurna untuk mengalahkan musuh.

Senjata ini cocok kamu gunakan sebagai senjata kedua.

Itu dia tadi beberapa senjata terbaik yang bisa kamu gunakan di PUBG Mobile.

Beberapa ada yang cukup sulit untuk didapatkan.

Namun beberapa lainnya ada yang mudah didapatkan.

Semoga beruntung mendapatkan senjata-senjata diatas ya.

Gabung Channel WhatsApp Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar