Cara Membuat Teks Terbalik di WhatsApp

Di artikel Androbuntu sebelumnya, kamu sudah membaca bagaimana cara membuat tulisan arab dan juga tulisan warna biru untuk dikirim di WhatsApp.

Nah, kali ini ada satu trik lagi yang bisa kamu coba untuk membuat percakapan di WhatsApp jadi lebih seru…

…yaitu dengan mengirim teks terbalik.

WhatsApp secara default tidak memiliki fitur untuk mengirim teks terbalik.

Jadi, kita akan menggunakan layanan pihak ketiga, dalam hal ini adalah sebuah website bernama upsideowntext.com.

Sama seperti namanya, fungsi dari website ini adalah untuk membuat teks terbalik.

Kamu bisa menggunakan teks tersebut untuk banyak hal, untuk dikirim di SMS, di copy ke Microsoft Word, hingga dikirim di WhatsApp.

Untuk tutorial lengkapnya, kamu bisa baca dibawah ini.

Baca juga: Cara Menambahkan Deskripsi Grup di WhatsApp

Table of Contents

Cara Membuat Teks Terbalik Di WhatsApp

1. Kunjungi website upsidedowntext.com.

2. Masukkan ke teks yang kamu inginkan di kolom yang telah disediakan. Seketika dibawahnya kamu akan melihat teks tersebut dibalik. Kamu tinggal copy saja teks tersebut ke WhatsApp.

Cara Membuat Teks Terbalik Di WhatsApp

3. Berikut ini adalah penampakan dari teks terbalik yang telah saya kirim di WhatsApp.

Cara Membuat Teks Terbalik Di WhatsApp

Kesimpulan

Bagaimana, sangat mudah bukan?

Dengan menggunakan teks terbalik di WhatsApp, maka chatting kamu jadi lebih seru.

Sangat cocok digunakan untuk chatting bersama teman ataupun gebetan.

Dengan begitu bisa menambah bahan obrolan di WhatsApp.

Ikuti Channel YouTube Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari