Kalian mungkin pernah menonton video viral di Instagram atau TikTok tentang aplikasi kalkulator yang dapat digunakan untuk menyembunyikan galeri dan aplikasi lainnya.
Nah, hal tersebut memang benar adanya. Namun itu bukanlah aplikasi kalkulator biasa, melainkan aplikasi yang dapat mengemulasi work profile, sehingga kita dapat menyimpan file dan aplikasi lain didalam aplikasi kalkulator tersebut.
Aplikasi ini cara kerjanya mirip dengan Island yang pernah saya bahas tempo hari. Hanya saja diberi nama “Kalkulator” agar tidak terlalu mencolok sehingga tidak ada yang curiga bahwa kita menyembunyikan aplikasi dan galeri kita didalam aplikasi tersebut.
Karenanya, aplikasi kalkulator ini sangat cocok digunakan untuk kamu yang ingin menyembunyikan foto, video ataupun aplikasi-aplikasi yang tidak ingin dilihat oleh orang lain.
Baca juga: 10 Aplikasi Perekam Layar Terbaik untuk HP Android
Kelebihan Aplikasi Calculator Vault
Salah satu kelebihan menyembunyikan aplikasi dan galeri di Calculator Vault adalah tidak mudah untuk dicurigai karena logo dan nama aplikasi ini adalah kalkulator.
Berbeda lagi ceritanya jika kalian menggunakan aplikasi bernama “Galeri”, maka itu sudah sangat mencurigakan dan membuat orang lain (teman atau pacar) untuk memeriksanya.
Jika menggunakan nama kalkulator, maka biasanya akan lebih tidak menarik karena itu akan dianggap sebagai aplikasi kalkulator biasa.
Karenanya, cara ini dapat kalian gunakan jika ingin menyembunyikan aplikasi tertentu dari pacar kalian.
Atau jika HP Android milik Sobat Androbuntu sering dipinjam oleh keponakan, kalian dapat menyembunyikan foto dan video didalam aplikasi ini.
Keponakan kalian tentu tidak akan tertarik untuk membuka kalkulator ini. Sehingga koleksi foto dan video kamu akan aman.
Cara Menyembunyikan Aplikasi dan Galeri di Kalkulator
Ada cukup banyak aplikasi kalkulator yang dapat kita unduh di Google Play Store, termasuk aplikasi kalkulator yang memiliki fitur untuk menyembunyikan aplikasi dan galeri.
Namun salah satu yang saya rekomendasikan adalah aplikasi bernama Calculator Vault, yang dapat kamu unduh menggunakan tautan dibawah ini:
Jika aplikasi tersebut sudah terpasang di HP Android kamu, jalankan aplikasinya dan berikan akses ke semua penyimpanan jika diminta.
Ketuk tombol + untuk menyembunyikan aplikasi kedalam kalkulator ini. Lalu akan muncul semua daftar aplikasi yang terpasang di HP Android kamu.
Pilih salah satu aplikasi yang kamu inginkan, kemudian ketuk tombol Import.
Selanjutnya kalian akan melihat aplikasi tersebut berada didalam kalkulator. Dan kalian dapat menjalankannya sama seperti ketika kalian ingin menggunakan aplikasi biasa.
Perlu diingat bahwa aplikasi Calculator Vault secara default akan menyalin aplikasi yang kamu pilih ke dalam kalkulator.
Jadi jika kalian ingin agar aplikasi tersebut hanya tersedia di kalkulator, maka kalian perlu menghapusnya setelah berhasil disalin ke dalam kalkulaator.
Aplikasi yang baru disalin ke dalam kalkulator juga akan seperti aplikasi yang baru dipasang, jadi semua akun dan pengaturannya akan kosong.
Sebagai contoh, jika kalian menyalin Facebook ke dalam kalkulator, maka kalian perlu login ulang ke akun Facebook kalian. Begitu juga jika Sobat Androbuntu menyalin game atau aplikasi lainnya.
Selain Calculator Vault, ada juga aplikasi dengan fitur sejenis lainnya seperti Calculator photo vault, Calculator hide photos, dan Hide photos vault. Semua aplikasi tersebut memiliki fitur serupa dan sama-sama mudah untuk digunakan.