Ciri Prosesor Rusak

Prosesor merupakan salah satu komponen terpenting yang ada di sebuah komputer.

Prosesor ibarat otak bagi manusia, inti dari pusat komputasi di komputer.

Tanpa adanya prosesor, komputer tidak dapat menjalankan fungsi komputasinya.

Makanya, jika prosesor suatu komputer mengalami kerusakan, biasanya komputer tidak dapat digunakan sama sekali.

Pun kalau dapat digunakan, tidak seefektif seperti biasanya.

Apakah kamu curiga bahwa komputer kamu sedang mengalami kerusakan pada bagian prosesornya?

Daripada berburuk sangka, lebih baik ketahui ciri-cirinya dibawah ini.

Baca juga:

1. Komputer Mati Total

Ciri Prosesor Rusak by Androbuntu 1

Ciri pertama yang paling mudah untuk di deteksi adalah komputer kamu mengalami mati total.

Ketika tombol power ditekan lalu komputer tidak kunjung menyala juga, maka fix prosesor kamu rusak.

Namun kamu juga harus teliti sebelum memutuskan, kamu harus cek komponen komputer lainnya seperti RAM, Motherboard, VGA dan juga PSU.

Jika komponen tersebut baik-baik saja, maka memang berarti prosesornya yang rusak.

Bagimana cara memperbaikinya?

Jika kamu punya uang lebih, maka saya sarankan untuk menggantinya dengan yang baru.

Namun jika masih memungkinkan, kamu bisa memperbaikinya dengan cara membawanya ke tukang servis.

2. Restart Terus Menerus

Ciri Prosesor Rusak by Androbuntu 2

Saat tombol power di tekan, namun komputer hanya restart terus menerus, ini juga bisa menjadi tanda bahwa ada masalah pada prosesor kamu.

Kamu bisa mencoba tekan tombol power lagi beberapa kali, jika hasilnya masih sama maka fix itu karena prosesornya bermasalah.

Jika komputer masih restart berulang, maka artinya prosesor belum rusak sepenuhnya.

Jadi masih dapat digunakan lagi, namun harus diperbaiki.

Kecuali jika komputer sudah tidak menyala sama sekali seperti yang saya jelaskan pada poin pertama, maka prosesor sebaiknya diganti.

3. Tidak Dapat Membuka Aplikasi Tertentu

Ciri Prosesor Rusak by Androbuntu 3

Aplikasi yang ada di komputer membutuhkan resource yang berbeda-beda ketika digunakan.

Ada aplikasi yang membutuhkan sedikit resource, ada juga yang memnbutuhkan banyak resource.

Nah, prosesor yang mengalami kerusakan biasanya kemampuan komputasinya menurun.

Dengan begitu, ketika Sobat Androbuntu mencoba membuka aplikasi-aplikasi berat, contohnya Photoshop, tidak akan dapat berjalan dengan lancar.

Dalam beberapa kasus bahkan aplikasi tersebut sama sekali tidak dapat digunakan.

Jika kamu mengalami hal ini padahal ketika membuka aplikasi ringan bisa, maka itu tanda nyata bahwa ada yang salah dengan prosesor di komputer kamu.

4. Komputer Sering Mati Sendiri

Ciri Prosesor Rusak by Androbuntu 4

Prosesor yang sudah rusak mungkin masih dapat menjalankan komputasi ringan, salah satunya ialah komputer masih bisa menyala.

Namun tentu akan ada kendala yang timbul, salah satunya yaitu komputer akan sering mati sendiri tanpa sebab.

Penyebab kerusakan jika ditandai dengan hal ini biasanya karena salah satu atau beberapa pin jumper-nya ada yang patah, bengkok, atau rusak lainnya.

Penyebab lainnya juga bisa karena komputer sering digunakan untuk pekerjaan berat, seperti rendering video, desain grafis, atau bermain game.

Kegiatan-kegiatan tersebut akan memacu prosesor bekerja sangat keras, sehingga terjadi overheat.

Lama kelamaan prosesor akan mengalami kerusakan.

5. Blank Screen

Ciri Prosesor Rusak by Androbuntu 5

Tanda-tanda prosesor rusak lainnya ialah CPU dapat menyala ketika tombol power ditekan, namun layar tidak menunjukkan aktivitas apapun.

Layar hanya menampilkan warna hitam.

Jika kabel VGA baik-baik saja, maka ini memang fix karena prosesornya rusak.

Saya sendiri juga pernah mengalami hal ini pada komputer di rumah saya.

Awalnya saya berpikir bahwa kabel VGA-nya yang bermasalah.

Namun setelah saya membeli kabel VGA baru, layar tetap tidak dapat menyala.

Sedangkan CPU menyala dan kipas juga menyala.

Saya juga sempat menghubungkan layar ke laptop, dan layar dapat menyala dengan sempurna.

Akhirnya setelah di periksa oleh teknisi, baru ketahuan bahwa komputer saya prosesor saya memang rusak.

Akhirnya prosesor tersebut saya ganti dengan yang baru.

Kesimpulan

Bagaimana, sekarang sudah tahu ‘kan ciri-ciri prosesor komputer kamu mengalami kerusakan?

Ciri-ciri diatas juga dapat terjadi pada laptop, notebook, atau perangkat komputer lainnya.

Jika ada uang lebih, saya sangat menyarankan untuk mengganti prosesor lama dengan yang baru.

Karena biasanya prosesor yang sudah bermasalah tidak akan dapat bekerja maksimal lagi walaupun sudah diperbaiki.

Jadi lebih baik berinvestasi di prosesor baru, toh penggunaannya juga untuk jangka panjang.

Gabung Channel WhatsApp Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar