Perbedaan Sistem Informasi dan Teknologi Informasi

Sistem informasi dan teknologi informasi seringkali disamakan.

Padahal, teknologi informasi merupakan bagian dari sistem informasi.

Persepsi bahwa kedua istilah ini bisa digunakan secara bergantian dapat menyebabkan kebingungan untuk individu yang ingin mengejar karier di dunia teknologi.

Meski keduanya berhubungan dengan komputer, dua ilmu ini memiliki karakteristik yang khas dan jalan karier yang spesifik, dengan pendidikan dan pelatihan yang berbeda.

Nah, kalau Sobat Androbuntu ingin membangun karier bidang teknologi, ketahui perbedaan sistem informasi dan teknologi informasi terlebih dahulu ya!

Baca juga:

Definisi Sistem Informasi

Sistem informasi merupakan gabungan dari bisnis, ekonomi manajemen, dan ilmu komputer.

Di bidang ini, kamu akan belajar untuk membuat, menyimpan, memanipulasi, mendistribusi, dan menebarkan informasi.

Sistem informasi merupakan jembatan antara bisnis dan ilmu komputer.

Jika kamu belajar mengenai sistem infromasi, maka Sobat Androbuntu didorong dapat mengembangkan dan mengelola sistem informasi secara efisien untuk kepentingan bisnis.

Meskipun sistem informasi bergantung secara kuat pada komputer dan perangkat berbasis teknologi, sistem informasi bisa menyangkut pada hal-hal yang bersifat nonteknologi.

Contohnya adalah manajemen sistem informasi, yaitu menggunakan informasi sebagai basis data untuk meningkatkan performa, menyusun program kerja, membuat laporan, membuat sistem penilaian kerja karyawan, atau mengambil keputusan.

Definisi Teknologi Informasi

Teknologi informasi berada di bawah payung sistem informasi.

Teknologi informasi dapat diartikan sebagai kajian, desain, implementasi, manajemen sistem informasi berbasis komputer.

Teknologi informasi biasanya berhubungan dengan perangkat keras, perangkat lunak, basis data, dan jaringan.

Bidang ini juga sering menentukanakuisisi, pengolahan, penyimpanan dan penyebaran informasi dalam bentuk digital atau data yang dihasilkan melalui disiplin komputasi dan telekomunikasi.

Selain komputasi, kamu juga akan belajar banyak tentang logika matematika dan algoritma untuk mengembangkan program komputer.

Contohnya membuat aplikasi, mengelola sistem data, atau membuat kecerdasan buatan.

Program Pendidikan Sistem Informasi dan Teknologi Informasi

Kedua ilmu ini memiliki program pendidikan dan kurikulum yang berbeda.

Sistem informasi fokus pada menyeleraskan teknologi dan sistem informasi yang digunakan oleh perusahaan atau organisasi dengan strategi bisnisnya.

Kesesuaian ini penting agar perusahaan atau organisasi tersebut dapat meningkatkan kompetisi dan daya saingnya.

Setiap kampus memiliki penamaan jurusan yang berbeda dari Sistem Informasi, yaitu Manajemen Informatika, Manajemen Sistem Informasi, atau Sistem Informasi Manajemen.

Gelar yang akan kamu dapatkan jika kuliah di jurusan sistem informasi adalah Sarjana Sistem Informasi (S.Si) atau Sarjana Komputer (S.Kom)

Sedangkan teknologi informasi akan belajar pemrograman, mengenal jaringan komputer, analisis numerik sistem komputer, dan menganalisis algoritma.

Di beberapa kampus, jurusan Teknologi Informasi ini memiliki nama yang berbeda seperti Ilmu Komputer, Informatika, Ilmu Informatika, Ilmu Komputasi, atau Matematika Komputasi.

Gelar yang akan kamu dapatkan adalah Sarjana Teknik (S.T) atau Sarjana Komputer (S.Kom).

Jenjang Karier di Sistem Informasi dan Teknologi Informasi

Banyak bisnis yang beralih dari sistem konvensional ke sistem komputer karena perkembangan teknologi yang semakin pesat.

Kini banyak bisnis startup yang bermunculan dan teknologi big data yang kini mulai marak.

Sistem informasi belajar mengenai bagaimana manusia dan bisnis menggunakan komputer agar pekerjaan menjadi selesai.

Jika kalau kamu belajar sistem informasi, maka kamu bisa jadi analis sistem komputer, analis bisnis, administrasi keamanan sistem, administrasi basis data, dan manajemen proyek.

Karier di bidang teknologi informasi membutuhkan pendidikan sarjana di ilmu komputer.

Beberapa contoh pekerjaan yang bisa dijalani adalah keamanan siber, administrasi jaringan dan basis data, manajemen infrastruktur, konsultan teknologi informasi, program komputer, dan pengembang aplikasi atau situs web.

Kesimpulan

Sistem informasi dan teknologi informasi memiliki persamaan yaitu keduanya berkutat di teknologi dan informasi.

Bedanya, sistem informasi berfungsi untuk memastikan bahwa teknologi informasi yang digunakan sejalan dengan proses dan tujuan bisnis perusahaan.

Sedangkan teknologi informasi adalah rancangan dan implementasi informasi di dalam sistem informasi.

Biasanya para tenaga profesional di sistem informasi tidak hanya mengandalkan teknologi saja, tetapi terintegrasi dengan sistem lainnya untuk mencapai tujuan bisnis.

Sedangkan para ahli teknologi informasi, saat melayani fungsi penting untuk keseluruhan organisasi, lebih fokus pada sistem mesin, perangkat keras, dan perangkat lunak.

Kini Sobat Androbuntu sudah mengetahui perbedaan sistem informasi dan teknologi informasi.

Semoga artikel ini bermanfaat untuk kamu yang akan sedang cari tahu ingin apa yang ingin dipelajari saat kuliah agar tidak salah jurusan.

Gabung Channel WhatsApp Androbuntu dan dapatkan info teknologi terbaru setiap hari

Tinggalkan komentar